Tampilkan postingan dengan label News. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label News. Tampilkan semua postingan
, , ,

Masih Bingung Apa Itu Omnibus Law?

 

Istilah omnibus law pertama kali muncul dalam pidato pertama Joko Widodo setelah dilantik sebagai Presiden RI untuk kedua kalinya, Minggu (20/10). Dalam pidatonya, Jokowi menyinggung sebuah konsep hukum perundang-undangan yang disebut omnibus law. Saat itu, Jokowi mengungkapkan rencananya mengajak DPR untuk membahas dua undang-undang yang akan menjadi omnibus law. Pertama, UU Cipta Lapangan Kerja, dan UU Pemberdayaan UMKM.

Isi Omnibus Law Cipta Kerja

Konsep omnibus law yang dikemukakan oleh Presiden Jokowi banyak berkaitan dengan bidang kerja pemerintah di sektor ekonomi. Diberitakan, 21 Januari 2020, pada Januari 2020, ada dua omnibus law yang diajukan pemerintah, yaitu Cipta Kerja dan Perpajakan.

Secara keseluruhan, ada 11 klaster yang menjadi pembahasan dalam Omnibus Law RUU Cipta Kerja, yaitu:
1. Penyederhanaan perizinan tanah
2. Persyaratan investasi
3. Ketenagakerjaan
4. Kemudahan dan perlindungan UMKM
5. Kemudahan berusaha
6. Dukungan riset dan inovasi
7. Administrasi pemerintahan
8. Pengenaan sanksi
9. Pengendalian lahan
10. Kemudahan proyek pemerintah
11. Kawasan Ekonomi Khusus (KEK)

Sementara itu, seperti diberitakan, UU Cipta Kerja, yang baru saja disahkan, terdiri atas 15 bab dan 174 pasal. Di dalamnya mengatur berbagai hal, mulai dari ketenagakerjaan hingga lingkungan hidup.

Isi lengkap RUU Cipta Kerja (kini sudah disahkan menjadi UU Cipta Kerja) bisa diunduh di laman-laman berikut:

RUU Cipta Kerja (Baleg DPR PDF)

RUU Cipta Kerja (Google Drive PDF)

Surat Presiden Jokowi untuk pengajuan RUU Cipta Kerja (PDF)

Daftar Inventarisasi Masalah atau DIM (PDF I)

Daftar Inventarisasi Masalah atau DIM (PDF II)

Continue reading Masih Bingung Apa Itu Omnibus Law?

Berikut Jenis Pekerjaan yang Muncul dan Hilang di Masa Depan


Teknologi baru akan menghapus beberapa pekerjaan, mengubah yang lain, dan menciptakan kategori pekerjaan yang sama sekali baru. Berikut ini jenis-jenis pekerjaan baru dan yang akan hilang di masa depan.Teknologi dan internet telah menghapus banyak pekerjaan, namun juga memunculkan pekerjaan baru. Mesin dan/atau robot sudah banyak menggantikan tenaga manusia –mengakibatkan pengangguran baru.

Di sisi lain, jenis-jenis pekerjaan baru muncul. Bahkan, dilansir SPS, berdasarkan laporan Departemen Tenaga Kerja Amerika Serikat, 65 persen mahasiswa hari ini akan bekerja dalam bidang pekerjaan yang belum diciptakan.

Itu juga berarti banyak pekerja yang dipekerjakan saat ini untuk pertama kalinya sejak revolusi industri harus memikirkan apa yang akan mereka lakukan untuk mencari nafkah 10 hingga 20 tahun dari sekarang.

Perubahan teknologi yang cepat mengubah persyaratan keterampilan (skills) untuk sebagian besar pekerjaan. Seperti halnya manufaktur yang melihat pergeseran dari 80 persen pekerjaan tidak terampil hanya 30 tahun yang lalu menjadi 12 persen hari ini. Dekade berikutnya akan melihat seretnya pekerjaan tidak terampil di awal setiap industri.
Jenis-Jenis Pekerjaan Baru di Masa Depan

Apa saja jenis profesi atau karier baru di masa depan?

Top University menyebutkan daftar pekerjaan yang akan ada di masa depan sebagai berikut:

1. Penanganan Data

Media sosial, blog, dan website akan menghasilkan jumlah data yang besar yang dikenal dengan sebutan mahadata (big data). Dengan adanya pekerjaan yang bertugas untuk menangani data, maka hal ini bisa membantu untuk membuang data yang tidak terpakai.

2. Manajer Avatar

Manajer avatar akan merancang dan mengatur hologram dari virtual orang. Hal ini akan bisa digunakan untuk berinteraksi yang bisa digunakan di ruang kelas.

3. Kurator Digital

Kurator digital bekerja dengan memberikan rekomendasi dan mengatur sejumlah aplikasi yang tepat bagi sumber informasi, software, hardware bagi klien.

4. Konsultasi Kesejahteraan Lansia

Semakin banyaknya jumlah populasi yang ada, maka dibutuhkan konsultan untuk menangani kesejahteraan lansia, sehingga bisa membantu mengatur kesehatan dan perawatan bagi mereka.

5. Perancang Printer 3D

Pekerjaan ini berbasis pada teknologi baru. Desainer bekerja membuat rancangan untuk print 3D.

6. Perancang Pengalaman Virtual

Desainer pengalaman virtual membantu untuk membuat pengalaman yang benar-benar nyata dalam permainan interaktif di dunia 3D.

7. Operator Jarak Jauh

Dengan berkembangnya tombol otomatis pada roll-out sebuah kendaraan yang tidak berawak, membuat pekerjaan ini bisa ada di masa depan, untuk bisa mengendalikan kendaraan tersebut bahkan dari dalam kantor.

8. Perawatan Jarak Jauh Kesehatan

Dalam dunia kesehatan di masa depan, di mana dengan menggunakan perawatan jarak jauh ini berinteraksi secara langsung dengan pasien.

9. Asisten/Konsultan Robot

Penggunaan robot sebagai tenaga pekerja akan semakin banyak di masa depan. Bahkan, nantinya setiap robot akan dikembangkan sedemikian rupa agar mampu melakukan berbagai aktivitas layaknya manusia.

Diperkirakan, robot-robot di masa depan bisa menjadi asisten pribadi, bisa membetulkan pipa bocor, memperbaiki perbotan rumah, atau bahkan membangun sebuah rumah.

Robot counselor (konsultan robot) juga akan menjadi sumber daya yang bagus dalam menentukan robot yang tepat untuk sebuah keluarga, dengan meneliti bagaimana cara anggota keluarga berinteraksi satu sama lain serta mengidentifikasi kebutuhan dan gaya hidup mereka.

10. Arsitek Sampah

Arsitek sampah atau desainer limbah. Selama masih ada manusia yang hidup di bumi, masalah tentang sampah akan selalu ada. Di masa depan, manusia harus menemukan cara untuk bisa mengatasi masalah sampah yang menumpuk di bumi. Pekerjaan untuk mengatasi masalah ini disebut sebagai arsitek sampah.

Profesi ini harus menciptakan inovasi dalam mendaur ulang sampah menjadi sesuatu yang bisa digunakan.

Desainer limbah akan menemukan cara-cara kreatif mengubah produk buangan atau limbah dari proses manufaktur menjadi material berkualitas tinggi yang bisa digunakan untuk produk lain yang benar-benar berbeda.

11. Pemandu Wisata Luar Angkasa

Pekerjaan ini dipresdiksi akan ada jika proyek kolonisasi Bumi ke Mars berhasil. Pekerjaan ini dianggap sangat potensial karena banyak orang yang ingin menemukan spot terbaik di luar angkasa.

12. Manajer Kematian Digital

Diperkirakan pada 20-30 tahun mendatang ada sebuah pekerjaan yang mengatur urusan kematian seseorang secara digital. Pekerjaan ini akan mengurus semua akun media sosial, bank, dan medis dari orang yang meninggal secara digital.

13. Penambang Asteroid

Biasanya, pekerjaan penambang hanya dilakukan untuk hasil tambang yang terdapat di bumi. Tapi dimasa depan, diperkirakan ada pekerjaan baru sebagai penambang asteroid.

Profesi ini diperkirakan ada karena menurut hasil penelitaian asteroid mengandung endapan beharga seperti patinum, rhodium, dan paladium. Ini membuat pekerjaan sebagai penambang asteroid jadi profesi yang sangat menguntungkan.

14. Urban Farming

Lahan pertanian makin berkurang. Untuk memenuhi kebutuhan, para petani pun mulai berinovasi dengan sistem pertanian terbaru. Mereka akan sering bercocok tanam di atap dan dengan menggunakan teknik tanam vertikal.

15. Tele-surgeon

Dokter bedah gak langsung. Para dokter bedah ini akan bekerja dari berbagai tempat yang jauh dari tempat operasinya dan menggunakan peralatan robot yang terhubung secara online, bukan lagi menggunakan tangan langsung.

16. Nostalgist

Desainer interior spesialisasi nostalgia. Nostalgis akan khusus menciptakan ulang memori bagi mereka yang sudah pensiun. Orang lanjut usia di tahun 2030 diperkirakan tak mau menghabiskan waktu di “desa pensiunan” umum yang damai, tapi lebih memilih hidup secara mewah di ruang yang terinspirasi dari masa atau tempat favoritnya.

17. Re-wilder

Profesi ini sebelumnya lebih dikenal sebagai farmers atau petani. Tugas re-wilder bukan bercocok tanam untuk menumbuhkan tanaman, tapi untuk mengurangi dan memperbaiki kerusakan lingkungan di desa yang disebabkan oleh orang, pabrik, kendaraan bermotor, dan lain-lain.

18. Simplicity expert

Ahli kesederhanaan. Mereka di tahun 2030 akan lebih berfokus pada bagaimana cara suatu bisnis bisa menyederhanakan dan mengalirkan operasi mereka begitu saja. Misalnya, mereka bisa memangkas 15 kegiatan administratif menjadi hanya 3, atau 4 macam interview menjadi 1 saja, ataupun 3 hari kerja menjadi setengah jam saja.

19. Healthcare navigator

Pembimbing kesehatan. Profesi ini akan mengajarkan para pasien dan orang terdekat mereka tentang sistem medis kompleks beserta input dan hasilnya. Navigator ini juga membantu orang untuk mengatur kontak mereka dengan sistem medis.

20. Solar technology specialist

Spesialis teknologi energi tenaga surya bisa jadi memiliki lahan khusus untuk mereka mengatur persebaran petak-petak penangkap energi surya, kemudian akan menjual energi yang terkumpul kepada stasiun energi atau komunitas lainnya — selain itu mereka juga bisa bekerja sebagai konsultan di perkotaan, membantu pemilik gedung dalam mendesain, membangun dan mengoperasikan panel-panel energi surya.

21. Peternak ikan akuaponik

Tahun 2030, diperkirakan populasi ikan di alam liar semakin sangat berkurang — jadi metode produksi baru seperti akuaponik akan menggantikan penangkapan ikan di alam liar. Akuaponik menggabungkan peternakan ikan dengan perkebunan, di mana tanaman-tanamannya tumbuh di atas air yang menutupi bagian atasnya dan ikan-ikannya hidup di air bagian bawahnya tersebut. Tanaman akan melepaskan oksigen ke air dan ikan akan memproduksi kotoran yang menjadi pupuk bagi tanaman-tanaman tersebut.
Jenis-Jenis Pekerjaan yang akan Punah

Selain memunculkan jenis pekerjaan baru, teknologi juga menghilangkan pekerjaan yang sudah ada.

Direktur di MIT Initiative on the Digital Economy, Andrew McAfee, berpendapat peningkatan produktivitas dari mesin canggih dan kemampuan komputer akan menurunkan harga serta mengurangi pekerjaan-pekerjaan kasar.

Pakar ketenagakerjaan Ira Wolfe dari Success Performance Solutions memperkirakan sekitar 50 persen pekerjaan yang ada sekarang akan punah dalam beberapa dekade mendatang.

Berikut ini adalah 8 jenis pekerjaan yang diperkirakan akan lenyap menjelang 2030:

1. Insinyur Perusahaan Utilitas

Industri listrik akan mengalami perubahan dramatis, terkait isu-isu kesehatan dan lingkungan. Grid kelistrikan akan menjelma menjadi banyak grid mikro yang melayani kota-kota besar dan rumah-rumah.

Kabel-kabel listrik dan pembangkit listrik tenaga batubara akan diganti oleh teknologi-teknologi yang lebih bersih dan peran insiyur utilitas serta pekerja transportasi akan tergeser.

Kabar baiknya, perkembangan industri daya listrik itu awalnya akan menyediakan pekerjaan-pekerjaan baru demi mendukung perubahan, misalnya para ahli instalasi, para insinyur bidang baru, dan sejenisnya.

2. Sopir Taksi dan Kurir

Pengiriman paket-paket mungkin akan segera diganti oleh drone dan mobil-mobil tanpa pengemudi. Amazon sedang menguji drone luar ruang setelah mendapat persetujuan dari Federal Aviation Administration (FAA).

Mobil-mobil tanpa pengemudi akan menggantikan para sopir mobil sewaan dan taksi. Ia menduga dewan legislasi Amerika Serikat (AS) akan sepakat bahwa mobil-mobil demikian adalah pilihan yang lebih aman.

Sejumlah jenis pekerjaan baru mungkin akan muncul, seperti penyelia pengatur hantaran, sistem pemantau lalu lintas, insinyur, pekerja kedaruratan.

CareerCast menempatkan profesi sopir taksi sebagai jenis pekerjaan paling memprihatinkan tahun 2019.

3. Sejumlah Dosen

Pekerjaan-pekerjaan sebagai dosen mungkin tidak akan musnah, tapi pembelajaran daring yang bebas biaya mungkin akan merombak model-model pengajaran yang sekarang.

Massachusetts Institute of Technology (MIT) sekarang telah menawarkan lebih dari 2000 kuliah secara daring dan telah ada sebanyak 130 juta pengunduhan (download).

Khan Academy juga menawarkan kuliah dalam jumlah yang nyaris serupa dan sudah ada lebih dari 100 juta download.

Di masa depan, mungkin akan lebih sedikit dosen dan profesor, tapi terjadi penambahan jumlah pendamping (coach), perancang perkuliahan, dan kamp-kamp pembelajaran.

4. Agen Perjalanan

Dengan booking hotel via online travel agent, Anda bisa dapat diskon kamar dan tak perlu was – was kehabisan kamar hotel. Sekarang ini sudah bermunculan banyak situs web yang memungkinkan orang melakukan sendiri pemesanan liburannya, semisal Airbnb, Kayak, dan lainnya yang sejenis.

Fast Company menempatkan agen perjalanan di peringkat ke-5 dalam daftar jenis pekerjaan yang paling terancam pada 2014. Situs-situs web penyedia layanan perjalanan menyaingi manusia pekerja agen perjalanan paling efisien sekalipun.

Dengan biaya yang lebih rendah, sebuah komputer dapat menentukan kebutuhan pemesan, menjawab pertanyaan melalui situs web, dan memberikan pilihan termurah dan paling cocok daripada seorang manusia agen perjalanan.

5. Pilot dan Pengendali Lalu Lintas Udara

Futuris, strategis, sekaligus pilot John L. Petersen menuliskan bahwa drone dan kendaraan-kendaraan nirawak akan menjadi bagian dari armada penerbangan global.

Agen-agen dengan kecerdasan buatan (artificial intelligence, AI) mampu meneliti dan mengumpulkan informasi semisal cuaca dan rencana penerbangan sebagaimana halnya para pilot tradisional.

Petrersen juga melaporkan bahwa Angkatan Udara AS (US Navy) teoah menerbangkan beberapa drone dari kapal-kapal induk. Helikopter-helikopter nirawak untuk angkutan barang telah dipakai di Afghanistan oleh Marine Corps.

6. Tenaga Pembukuan dan Akuntan

Tenaga pembukuan dan akuntan akan punah menjelang tahun 2028. Chris Thompson dari Wellers Accountants menuliskan, kecerdasan bisnis oleh tenaga pembukuan melalui pengolahan dan pelaporan angka menjadi kunci penting dalam pembuatan keputusan strategis.

Perangkat lunak seperti QuickBooks dapat menyerap dan melaporkan data saat itu juga (real time). Perangkat lunak AI semisal produk Quill, sekarang bisa melakukan analisa data dan menuliskan laporan yang berdasarkan gabungan dari beberapa sumber data.

Konsultan keuangan pribadi juga akan hilang dengan banyaknya aplikasi keuangan dan jasa konsultasi keuangan gratis di Internet. Mulai dari tips nabung, investasi, sampai pengelolaan utang.

7. Penafsir dan Penerjemah

Nuansa suatu bahasa melalui penafsiran suara adalah hal yang rumit bagi komputer, seperti yang pernah dialami oleh Kevin Rawlinson dalam suatu perjalanan ke Bilbao, Spanyol.

Melalui artikel BBC News, ia menuliskan bahwa bermacam-macam aplikasi bahasa karya Google mungkin bisa membantu, tapi kagok dalam praktiknya.

Menurut The Economist yang mengutip dari lembaga konsultasi Common Sense Advisory, penjualan dalam industri penafsiran bahasa telah mendekati US$ 37 miliar setiap tahun.

Dengan demikian, Google dan perusahaan-perusahaan terdepan bidang teknologi akan terus mencoba menyempurnakan perangkat buatan mereka. Di suatu hari nanti, kebutuhan akan penafsir dan penerjemah akan menghilang.

8. Reporter Surat Kabar

Careercast mencantumkan reporter surat kabar dalam daftar pekerjaan sekarat 2014 sebagai salah satu pekerjaan yang paling terancam punah.

Mengutip sebuah laporan oleh NewspaperDeathWatch.com, Careercast memprediksi bahwa profesi ini akan merosot sebesar 13 persen dalam beberapa tahun ke depan karena pembaca beralih membaca secara daring (beralih ke media online).

Selain itu, para pemasang iklan merambah kanal-kanal daring daripada terbitan-terbitan cetak sehingga pemutusan hubungan kerja tidak bisa dihindari.

Aplikasi-aplikasi berita akan menarik para pengguna teknologi mobile, karena para pembaca bisa mengikuti perkembangan terkini ketika sedang antre atau naik kendaraan umum.

Bukan hanya reporternya, kematian surat kabar juga berdampak pada hilangnya jenis pekerjaan pengantar koran atau loper surat kabar.

CareerCast juga menyebutkan 9 jenis pekerjaan lain sebagai profesi terburuk (paling memprihatinkan dan tanpa masa depan) tahun 2019, yaitu penyiar radio (broadcaster), sales iklan (advertising salesperson), nuclear decontamination technician, disc jockey, correctional officer, enlisted military personnel, retail salesperson, logging worker, dan taxi driver.

9. Operator Jalan Tol

Jelas, sudah nyata, kebijakan pembayaran dengan uang non-tunai alias uang elektronik di gerbang menghilangkan para operator jalan tol.

10. Buruh Pabrik

Dengan mulai diciptakannya inovasi-inovasi mesin pabrik untuk berbagai kebutuhan, bukan tidak mungkin eksistensi para buruh/pekerja juga terancam. Mesin-mesin pabrik sekarang bisa melakukan pekerjaan lebih cepat dan akurat.

11. Operator Telepon

Profesi operator telepon bisa jadi menghilang beberapa tahun lagi. Ini karena sudah mulai banyak mesin dan robot penjawab telepon yang bisa bertugas 24 jam tanpa libur atau istirahat. Mungkin banyak perusahaan akan mulai memilih menggunakan mesin penjawab demi efisiensi.

12. Kasir

Fenomena belanja online dengan menjamurnya e-commerce alias online shop membuat toko fisik gulung tikar dan mengancam keberadaan profesi kasir. Dalam belanja online, transaksi dilakukan oleh sistem, tanpa kasir.

Di toko offline, pekerjaan kasir juga sudah digantikan dengan mesin. Beberapa toko besar di Amerika dan negara-negara Barat lainnya sudah menyediakan sebuah mesin khusus untuk layanan mandiri para pembelinya. Nantinya, para pembeli bisa memindai dan melakukan pembayaran secara mandiri melalui mesin tersebut.

13. Penjaga Perpustakaan

Jenis pekerjaan ini jadi terancam karena teknologi yang semakin canggih bikin mayoritas orang jadi malas baca buku. Buku konvensional sudah mulai digantikan oleh e-book alias buku digital. Mesin pencarian seperti Google, Bing, UC Browser, Yahoo, dan lainnya pun makin marak.

14. Teller bank

Peran teller bank mulai digantikan oleh mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Saat ini, nasabah bank dapat mengambil uang tunai, transfer dana, membayar tagihan, hingga membeli pulsa melalui mesin ATM. Meskipun begitu, jenis pekerjaan ini masih belum digantikan oleh mesin sepenuhnya.

15. Resepsionis

Tugas menerima panggilan telepon yang biasanya dimiliki oleh resepsionis saat ini sudah mulai dikerjakan oleh mesin penjawab atau sistem asisten virtual. Salah satu sistem yang mulai terkenal adalah virtual receptionist. Di negara dengan teknologi maju seperti Jepang, peran resepsionis bahkan sudah tergantikan robot sungguhan.

Demikian Jenis-Jenis Pekerjaan yang Muncul dan Hilang di Masa Depan yang diolah dari berbagai sumber.

Continue reading Berikut Jenis Pekerjaan yang Muncul dan Hilang di Masa Depan
,

Berikut Tips Mudah Mencari Pekerjaan Yang Layak

 


Mencari pekerjaan bukan perkara mudah. Di zaman sekarang, ada begitu banyak tenaga kerja, tetapi jumlah pekerjaan yang ada seringkali terbatas. Maka, karena sedikitnya serapan tenaga kerja, tak jarang dijumpai banyak sarjana yang menjadi pengangguran. Sangat disayangkan bukan? Padahal, kebutuhan hidup tidak bisa ditunda. Oleh karena itu, tips berikut bisa jadi bermanfaat bagi Anda yang mungkin sekarang sedang kebingungan mencari pekerjaan.

Jika Anda sedang mencari pekerjaan, kuncinya satu: buka mata dan telinga Anda lebar-lebar. Ada banyak tempat untuk mencari pekerjaan, dan tersedia pula tempat-tempat yang mampu memberikan penawaran menarik mengenai lowongan kerja yang mungkin sesuai dengan yang Anda cari.

Mencari Iklan Lowongan Pekerjaan di Surat Kabar

Mencari informasi lowongan pekerjaan di surat kabar mungkin masih menjadi cara terpopuler untuk mendapat pekerjaan. Biasanya di akhir pekan, ada peningkatan jumlah iklan lowongan pekerjaan. Oleh karena itu, Anda tidak perlu membeli surat kabar setiap hari, cukup di hari Sabtu dan Minggu. Jika Anda menginginkan pekerjaan di ibukota, belilah surat kabar nasional. Sebab lowongan pekerjaan yang tersedia kebanyakan berlokasi di Jakarta. Tetapi jika Anda ingin bekerja di daerah Anda, belilah surat kabar lokal sebab banyak memuat lowongan pekerjaan yang berlokasi di sekitar daerah tersebut.

Mencari Pekerjaan Lewat Internet

Saat ini banyak pencari kerja yang menggunakan internet sebagai sarana untuk mencari kerja. Internet memungkinkan Anda untuk meringkas informasi lowongan kerja. Carilah situs-situs yang menyajikan informasi mengenai lowongan kerja, dan pelajari bagaimana cara untuk melamar pekerjaan yang Anda sasar lewat situs tersebut, seperti bagaimana cara mendaftar, data apa saja yang Anda butuhkan, serta syarat apa saja yang harus Anda penuhi ketika mencari pekerjaan lewat situs tersebut.

Menggunakan Jasa Agen Perekrutan

Saat ini ada banyak perusahaan yang meminta bantuan agen perekrutan untuk melakukan perekrutan karyawan. Agar Anda bisa melamar di perusahaan yang memanfaatkan jasa agen perekrutan, Anda harus mendaftar terlebih dahulu di agen perekrutan tersebut. Nanti, agen rekrutmen akan mengontak dan memberi informasi mengenai lowongan pekerjaan yang mereka pikir sesuai dengan profil dan jenis pekerjaan yang Anda inginkan. Cara ini cukup efektif, sebab biasanya lowongan pekerjaan tersebut tidak diiklankan secara terbuka, sehingga tingkat persaingan yang harus Anda hadapi untuk menembus masuk dan mendapatkan pekerjaan yang Anda incar tidak setinggi apabila lowongan tersebut diumumkan secara terbuka.

Mencari Pekerjaan di AcaraJob Fair

Job fairatau pameran pekerjaan merupakan sebuah acara yang memungkinkan terjadinya pertemuan langsung antara pihak perusahaan dan para pencari kerja. Saat ini, banyak agen rekrutmen, universitas, dan perusahaan-perusahaan yang menggelar acara-acara pameran pekerjaan seperti ini. Manfaatkan lowongan yang tersedia di perusahaan yang mengikutijob fair, dengan cara mendaftar langsung pada saat pameran diselenggarkan. Oleh karena itu, bawalah sebanyak mungkin salinan CV dan surat lamaran Anda, dan bersiaplah untuk langsung menghadapi wawancara yang biasanya juga digelar saat itu juga.

Menghubungi Pihak Perusahaan Secara Langsung

Hal ini cukup lazim dilakukan di luar negeri, yang disebut dengan istilahcold-calling. Cara ini memungkinkan Anda untuk mendapatkan informasi mengenai pekerjaan yang tidak diiklankan. Mendekati perusahaan secara langsung tidak hanya membuat Anda mendapat pemahaman mengenai pekerjaan atau bidang industri yang Anda minati, tetapi juga memberi Anda kesempatan untuk mendapatkan pekerjaan.

Apa yang harus dipersiapkan?

Sebelum mengontak perusahaan yang Anda sasar, Anda harus mengetahui sebanyak mungkin informasi mengenai perusahaan tersebut. Untuk perusahaan-perusahaan besar, cara terbaik untuk memulainya adalah dengan membuka website mereka. Anda juga dapat melakukan pengecekan di brosur-brosur iklan, publikasi perusahaan, atau jika memungkinkan Anda dapat berkunjung ke sana untuk mencari tahu tipe karyawan seperti apa yang dibutuhkan oleh perusahaan yang Anda sasar.

Menghubungi Perusahaan

Jika perusahaan tersebut berskala besar, temuilah divisi SDM atau divisi rekrutmen, yang biasanya bertanggung jawab atas perekrutan karyawan. Anda juga dapat meminta bertemu dengan siapapun yang harus Anda ajak bicara mengenai hal ini. Mintalah waktu barang 15 ?20 menit untuk melakukan wawancara. Di saat inilah terjadi pertukaran informasi. Selain menyampaikan maksud Anda, Anda juga dapat menanyakan seputar perusahaan tersebut, dan kebutuhan tenaga kerja di sana. Andaikan pada saat itu tidak ada lowongan, pihak perusahaan akan mengingat nama Anda dan kemungkinan besar akan menghubungi Anda ketika suatu saat tersedia lowongan.

Jika pada saat itu tidak ada siapapun yang bertanggung jawab yang dapat Anda ajak bicara, Anda dapat menitipkan surat lamaran dan CV Anda divisi tersebut, dan sampaikan pekerjaan yang Anda maui dan sampaikan pula bahwa Anda memiliki kualifikasi untuk melakukan pekerjaan tersebut. Anda juga dapat meminta mereka untuk mengatur pertemuan dengan orang yang bertanggung jawab atas perekrutan.

Jujur saja, di Indonesia tidak semua orang memiliki nyali untuk melakukan hal di atas, meski di luar negeri hal tersebut sudah lazim dilakukan. Sayangnya, harus diakui bahwa ada banyak informasi lowongan pekerjaan di sebuah perusahaan yang memang tidak diiklankan secara terbuka. Jadi, jika Anda memang ingin bekerja di suatu perusahaan tertentu, tidak perlu menunggu mereka membuka lowongan, langsung saja kirimkan surat lamaran kerja lengkap dengan CV Anda pada divisi HRD di sana. Namun, kemungkinan Anda memperoleh pekerjaan tersebut memang lebih kecil jika dibandingkan dengan cara di atas.

Manfaatkan Jaringan Anda Untuk Mendapat Informasi Lowongan Pekerjaan

Salah satu cara terbaik untuk mencari pekerjaan adalah mencari informasi lowongan yang tersebar dari mulut ke mulut. Jadi, mintalah pada orang-orang yang ada dalam jaringan Anda untuk menginformasikan lowongan, seperti keluarga, teman, mantan bos Anda, kolega, dan kenalan-kenalan Anda di pekerjaan sebelumnya. Orang-orang ini kemungkinan besar memiliki banyak informasi mengenai lowongan pekerjaan yang sesuai dengan yang Anda butuhkan.

Tips Khusus untukFresh Graduates

Berpindah haluan dari ?eorang pelajar?ke ?eorang karyawan?bukan perkara mudah. Meskipun Anda memiliki kemampuan dan keterampilan, pihak perusahaan biasanya lebih tertarik pada para pelamar yang sudah memiliki pengalaman bekerja.

Tapi jangan berkecil hati, cara-cara ini mungkin dapat Anda lakukan untuk mengantisipasi kendala tersebut.

– Lihatlah orang lain yang Anda kenal yang memiliki tingkat pendidikan yang sama dengan Anda. Pekerjaan apa yang mereka lakukan?

– Bicaralah dengan orang-orang yang bekerja di bidang pekerjaan yang Anda minati. Mereka dapat memberi informasi seputar pekerjaan yang Anda minati, dan cara yang dapat dilakukan untuk meraih pekerjaan tersebut.

– Berpikirlah realistis mengenai jenis pekerjaan yang bisa Anda dapat di awal karir Anda. Mungkin saat ini Anda tidak mendapat posisi yang Anda incar, tetapi jika Anda berprestasi maka Anda lambat laun juga akan sampai pada posisi yang Anda minati. Gaji di awal mungkin tidak sebesar yang Anda bayangkan, tetapi setelah setahun dua tahun gaji Anda akan meningkat juga sejalan dengan karir Anda.

Nah, itu tadi cara-cara yang dapat Anda lakukan untuk mencari pekerjaan. Anda dapat mencoba mulai dari cara yang paling mungkin dan paling mudah untuk dilakukan terlebih dahulu. Jangan mudah menyerah, asahlah mental Anda menjadi mental juara. Sukses terus untuk Anda!

Continue reading Berikut Tips Mudah Mencari Pekerjaan Yang Layak
, ,

Ketahui, Ini 10 Bisnis tanpa Modal


Modal adalah hal utama yang harus ada ketika anda memulai bisnis anda. Namun, bagaimana kita bisa memulai bisnis tanpa modal? Tentu yang dimaksud dengan modal di sini adalah dana yang besar, alat-alat produksi massal yang lengkap, bangunan pabrik, dan sebagainya. Sebenarnya dengan alat-alat komunikasi yang anda miliki dan gunakan sekarang, serta koneksi anda dengan rekan dan dunia internet, adalah dua modal yang cukup besar untuk memulai sebuah bisnis. Masih ragu-ragu? Simak 10 ide bisnis yang bisa anda mulai dengan modal yang sangat minim berikut ini!

Reseller Dropship

Ini adalah model bisnis yang sedang marak dilakukan. Yang perlu anda lakukan adalah menawarkan barang yang diproduksi orang lain kepada calon pelanggan. Ketika ada pelanggan yang hendak membeli dan memesan lewat online, nanti perusahaan yang melakukan fungsi dropship ini mengirimkan produk mereka kepada pelanggan dengan menggunakan nama dan alamat anda. Bisnis ini memang membutuhkan kepercayaan yang tinggi antara dropship dengan reseller. Keuntungan yang anda dapatkan sebagai reseller diperoleh dari selisih dari harga dari perusahaan dengan harga yang anda tawarkan kepada pelanggan.

Event Organizer

Sebuah event pameran, launching produk, konser, pertemuan, atau event-event lain di kota tempat anda tinggal pasti ada panitia yang mengatur. Seringkali pihak yang mengadakan event tersebut tidak selalu bisa menyediakan orang-orang dari dalam perusahaan mereka untuk mengatur acara tersebut. Mereka harus meminta jasa dari pihak luar agar acara yang mereka bangun dapat berjalan dengan lancar. Ini adalah peluang besar bagi anda yang berjiwa aktif, berpikiran detil, dan pandai berorganisasi. Modal yang perlu anda miliki untuk membangun bisnis ini bisa jadi sangat kecil, asal anda memiliki koneksi yang baik dan luas dengan perusahaan-perusahaan yang menyewakan alat-alat sound system, perusahaan katering, serta perusahaan lain yang terkait dengan acara. Dalam bisnis ini, modal kepercayaan dan hasil kerja yang profesional sangat menentukan keberhasilan anda.

Wedding Organizer

Hampir semua orang sepakat bahwa mengurus pernikahan adalah hal yang menghabiskan energi. Mereka harus mengunjungi kantor agama hingga catatan sipil untuk mengurus berkas-berkas sebagai syarat pernikahan. Belum lagi ketika memikirkan resepsi yang biasanya diadakan dengan mewah dan menyangkut orang banyak. Menggunakan gedung mana, katering apa, caranya bagaimana, undangan ke siapa saja, serta urusan dokumentasi akan melelahkan bagi calon pengantin. Bisnis wedding organizer ini sangat dibutuhkan untuk mengatur semuanya. Bagi anda yang memiliki konsep dan perencanaan yang detil, serta memiliki koneksi yang luas untuk mengatur semua acara pernikahan, barangkali bisnis ini bisa anda mulai dengan modal yang kecil.

Tour Guide

Menjelang diberlakukannya Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) di penghujung tahun 2015 ini, berbagai kalangan pengusaha bisnis mulai menyiapkan dirinya untuk bersaing dengan perusahaan lain yang berasal dari negara Asean lainnya. Salah satu kekayaan Indonesia yang rentan mendapat persaingan ketat adalah pariwisata. Kekayaan budaya dan alam Indonesia sangat bernilai tinggi bagi bisnis pariwisata. Akan makin banyak wisatawan lokal maupun mancanegara yang datang ke Indonesia. Ini adalah peluang bisnis bagi anda yang fasih (atau mau belajar) berbahasa asing dan memiliki keterampilan komunikasi yang baik. Tentu yang harus anda persiapkan adalah koneksi dengan biro-biro perjalanan, dan membekali diri dengan informasi yang lengkap mengenai tempat yang akan anda tawarkan dalam paket perjalanan anda.

Review Produk

Ketika hendak membeli barang elektronik atau gadget, seseorang biasanya akan mencari terlebih dahulu informasi mengenai produk yang akan dia beli tersebut. Biasanya informasi yang dibutuhkan adalah harga, spesifikasi, kelebihan, kekurangan, dan bagaimana posisi produk tersebut dibandingkan produk pesaingnya. Nah, bagi anda yang memiliki pengetahuan di bidang ini, menjadi penulis review produk adalah peluang bisnis yang lumayan baik. Anda perlu menghubungi bagian pengiklanan dari produk tersebut untuk menuliskan reviewnya. Barangkali mereka juga membutuhkan tulisan review dari anda untuk turut memasarkan produknya.

Desain Website

Apa yang membuat sebuah website menarik untuk dikunjungi? Barangkali jawabannya adalah konten website tersebut. Namun, apa yang membuat para pengakses merasa betah untuk berlama-lama di sebuah website dan menyapu bersih semua informasi di dalamnya? Salah satu yang menentukan adalah desain website yang rapi, menarik, dan mudah diakses oleh pengguna. Bagi anda yang memiliki kemampuan membangun desain website yang baik, membuka jasa pembauatan website adalah bisnis tanpa modal yang menarik. Anda cukup menyediakan komputer yang sudah anda miliki, serta koneksi internet yang cukup. Iklankan diri anda dalam media-media sosial yang anda miliki, juga dalam forum-forum yang terkait dengan itu.

Pengisi Konten Website

Betapa pentingnya fungsi ini bagi sebuah website. Pengunjung akan masuk dan mengakses website untuk apa? Tentu saja untuk mendapatkan informasi, hiburan, motivasi, dan sebagainya. Kini sudah begitu banyak perusahaan yang membangun website, tetapi membutuhkan orang yang mampu mengisi website tersebut dengan tema-tema spesifik yang menarik. Ini adalah peluang bagi anda yang memiliki kemampuan untuk mengolah kata dengan baik.

Twitter Buzzer

Anda yang memiliki akun twitter pasti pernah mendengar istilah ini. Menurut pengamat sosial media, Jeff Staple, buzzer adalah seseorang yang didengarkan opininya, dipercayai, dan membuat orang lain bereaksi setelahnya. Seorang twitter buzzer adalah pengguna twitter yang dapat memberikan pengaruh pada orang lain hanya melalui tweet yang ia tuliskan. Mereka menuliskan tweet yang berisi tentang informasi atau rekomendasi sebuah event atau produk dari penyewa jasa twitter buzzer tersebut. Para penyewa jasa twitter buzzer kebanyakan merupakan perusahaan besar atau pemilik usaha yang ingin usahanya lebih dikenal oleh banyak orang di dunia maya. Syarat utama yang perlu anda miliki adalah populer. Anda sudah siap dengan peluang besar ini?

Fashion Blogger

Fashion blogger adalah seorang blogger yang berfokus pada tema fashion pada bahasan blognya.Blogging adalah aktivitas populer, dan para fashion blogger memanfaatkan hal ini untuk berkreasi, berekspresi, serta membagikan kepada dunia mengenai gaya fashionnya melalui suatu blog pribadi. Kini fashion blogger telah menjadi profesi yang banyak diminati kalangan muda. Kolaborasi antarapassion, fashion, dan blog, ternyata dapat memberikan keberuntungan bagi para fashion blogger. Tawaran menjadiendorserdari online shop dan brand terkenal sudah menjadi santapan sehari-hari. Modalnya selain tubuh yang ideal, paras cantik, juga kamera yang cukup baik untuk memotret.

Guru Privat

Menjadi guru barangkali adalah cita-cita mulia. Akan tetapi, menjadi guru privat pada berbagai mata pelajaran atau bahkan keterampilan berbahasa atau bermusik, adalah cita-cita mulia yang baik jika dipadukan dengan semangat berbisnis. Jika kita adalah penjual jasa dan murid anda adalah pembeli, maka anda harus memberikan pelayanan yang terbaik bagi mereka. Beberapa tips penting yang perlu dipegang adalah menjaga penampilan, menyiapkan pelajaran, menanamkan sikap dan moral, memotivasi, dan yang paling penting: menjadi teman belajar. Berbagai penelitian menunjukkan murid lebih cepat memahami ketika mereka diperlakukan lebih sebagai teman daripada sebagai murid.

Bagaimana dengan anda? Apakah anda sudah memulai bisnis anda dengan modal yang kecil? Ada baiknya dibagi di sini supaya kita semua mengerti.

Continue reading Ketahui, Ini 10 Bisnis tanpa Modal

Berikut 10 Pekerjaan Paling Diminati Di Indonesia

 


Bekerja merupakan suatu kebutuhan bagi setiap orang agar mampu memenuhi kebutuhannya sehari-hari. Beberapa pekerjaan tersebut memiliki tanggung jawab dan resikonya masing-masing. Sayangnya tidak semua pekerjaan mampu menghasilkan banyak uang untuk memenuhi kebutuhan setiap individu. Beberapa pekerjaan hanya mampu  memberi gaji kecil namun ada pula yang bergaji besar  dan  memiliki banyak peminat. Berikut 10 pekerjaan yag paling diminati di Indonesia :
Profesi

1. Guru

Banyak orang yang mengetahui bahwa tidak sedikit anak-anak Indonesia mampu mengenyam pendidikan yang layak karna kondisi lingkungan dan ekonomi. Mencegah semakin banyaknya anak-anak yang putus sekolah pemerintah pun membangun sekolah-sekolah di sekitar rumah tinggal anak-anak tersebut. Hal ini ternyata mendorong pemerintah untuk membuka lowongan kerja untuk jabatan sebagai guru di sekolah tersebut. Saking seriusnya hampir 70 persen dari dana pendidikan diperuntukan untuk gaji guru. Tak khayal bila profesi ini menjadi salah satu profesi yang paling diminati.

2. Pegawai Bank

Kita tahu bahwa hampir seluruh penduduk Indonesia menyimpan kekayaannya dalam bentuk tabungan. Banyak bank juga didirikan untuk menghimpun dan menyalurkan modal kerja agar tercipta pertumbuhan ekonomi yang diinginkan. Dari sini pula banyak yang membuka badan usaha jenis ini yang menyerap ribuan pekerja. Selain itu gaji yang ditawarkan juga sangat menarik para pelamar yang mana selain memberikan gaji pokok juga ada bonus dan tunjangan yang akan didapat.

3. PNS

Siapa yang tidak ingin bekerja sebagai pegawai negeri sipil ? selain mendapatkan gaji pokok profesi ini juga menawarkan banyak tunjangan. Tersedia pula dana pensiun yang akan didapat ketika para pegawai negeri sipil tersebut sudah tidak produktif lagi. Tentu saja ketika ujian CPNS dibuka jumlah pelamar mampu menembus angka puluhan ribu orang.

4. Marketing

Ada pula pekerjaan marketing yang menjadi salah satu profesi favorit. Bila anda merupakan salah seorang pekerja yang tidak betah bekerja di dalam ruangan maka pekerjaan satu ini pasti sangat cocok untuk anda. Pekerjaan ini cenderung menghabiskan waktu bekerja di lapangan dan langsung menghadapi klien.

5. TKI

TKI atau tenaga kerja Indonesia memang banyak diserbu oleh masyarakat Indonesia. Bekerja di negeri orang nampaknya memang sangat menggiurkan. Selain mampu mengeksplorasi tempat-tempat menarik di luar negeri ternyata gaji yang ditawarkan juga lumayan besar. Tidak heran bila penghasilan devisa negeri ini dihasilkan oleh para TKI ini.

6. IT

Indonesia dalam bidang teknologi memang masih jauh tertinggal dengan Negara tetangga Singapura. Hal inilah yang mendorong lowongan kerja sebagaii staf IT sering kita temui terlebih yang masih fresh graduate. Ditambah lagi makin banyaknya perusahaan yang menerapkan online shop untuk memasarkan produknya membuat tenaga IT sangat dibutuhkan.

7. Kesehatan

Jenis pekerjaan dalam bidang kesehatan memang selalu jadi favorit oleh beberapa orang seperti menjadi dokter, perawat maupun apoteker. Penghasilan yang dihasilkan dalam bidang ini bisa dikatakan diatas rata-rata. Pekerjaan di bidang ini juga tidak bisa dimasuki sembarang orang dan perlu keahlian yang dipelajari secara khusus dan mendalam.

8. Jurnalis

Semakin banyaknya media massa membuat profesi jurnalis kian banyak peminat. Bila melihat kondisi perkembangan media massa saat ini tidak hanya televisi maupun Koran atau majalah saja yang membutuhkan jurnalis. Media online mulai berjamur dan menyerap tenaga kerja ini semakin banyak.

9. Akuntan

Semua badan usaha atau organisasi pastinya membutuh akuntan untuk mengurus pembukuan atau keuangan instansi tersebut. Hal ini membuat peminat fakultas ekonomi semakin banyak dan menelurkan banyak sarjana produktif untuk menempati jabatan sebagai akuntan. Gaji yang didapat juga tidak bisa dibilang sedikit untuk posisi ini.

10. Karyawan BUMN

Badan Usaha Milik Negara atau disingkat dengan BUMN banyak menjamur dimana-mana bahkan telah berjumlah lebih dari 120 BUMN. Bagi tenaga kerja produktif bekerja sebagai karyawan BUMN merupakan keuntungan dan kebanggan tersendiri. Bukan hanya gaji yang tinggi namun juga tunjangan serta jenjang karir yang yang menjanjikan pun terlihat di depan mata.

Bagaimana pendapatmu gaiss???ada tambahan lain kerja yang populer di indonesia??Share ya guyss...

Continue reading Berikut 10 Pekerjaan Paling Diminati Di Indonesia
,

Hobi Menulis? Coba Pertimbangkan 8 Profesi Menulis Ini!

 


Ingin tahu apa saja profesi menulis yang ada di dunia ini? Yuk simak artikel ini

Menulis tidak hanya dapat dijadikan sebagai hobi atau sesuatu yang kamu kuasai, tetapi juga dapat dijadikan sebagai profesi yang pastinya menghasilkan banyak uang. Sangat menyenangkan pastinya jika kita melakukan kerjaan yang kita sukai dan sekaligus menghasilkan uang. Bagi kamu yang memiliki hobi menulis, ada banyak pekerjaan lho yang membutuhkan keterampilan menulis.
Berikut adalah beberapa profesi menulis yang cocok bagi kamu yang suka menulis:

1. Jurnalis

Jurnalis adalah salah satu profesi yang membutuhkan keterampilan menulis tinggi. Walaupun tidak semua jurnalis adalah penulis artikel, semua jurnalis perlu memiliki keterampilan menulis karena jurnalis memegang tanggung jawab yang sangat besar. Oleh karena itu, menulis adalah hal yang sangat penting dalam profesi jurnalis. Jika kamu tertarik dengan profesi jurnalis, coba terus menggali kemampuan menulismu agar semakin baik ke depannya.

2. Copywriter

Copywriter bukanlah profesi yang mudah. Selain kreatifitas, keterampilan menulis juga harus dimiliki oleh seorang copywriter. Pemilihan kata tidak boleh salah agar tujuan pemasaran dapat tercapai. Profesi ini sangat cocok bagi kamu yang suka menulis dan kreatif.

3. Editor

Aturan ejaan yang benar adalah salah satu hal yang harus dikuasasi oleh seoran editor. Editor memegang peranan besar karena editorlah yang memastikan ejaan dalam sebuah tulisan sudah benar. Editor diperlukan dalam penulisan novel, artikel, dan tulisan-tulisan lain. Jika kamu adalah orang teliti yang suka menulis, coba saja profesi ini.

4. Novelis

Kemampuan menulis seorang novelis tidak perlu ditanya lagi. Seorang novelis harus bisa menciptakan alur yang baik sehingga tulisan-tulisan yang ada dapat menyentuh hati dan perasaan  oleh para pembaca. Hal tersebut dapat terjadi karena seorang novelis mampu menulis dengan sangat baik. Jika novelis adalah profesi impianmu, banyak-banyaklah berlatih menulis cerita dari sekarang.

5. Translator

Menjadi seorang translatoratau penerjemah tidaklah mudah. Kamu harus bisa mengganti bahasanya, tetapi tetap menciptakan alur dan kesan yang sama seperti tulisan semulanya. Profesi ini sangat cocok bagi kamu tertarik dengan menulis dan menguasai bahasa negara lain.

6. Penulis Naskah

Tidak seperti novelis, penulis naskah membuat naskah atau scenario untuk dialog film. Penulisan dan penyampaian tulisannya pun berbeda sehingga memerlukan keterampilan lebih. Jika kamu tertarik dengan produksi film dan ingin menjadi penulis naskah, profesi ini sangat cocok untuk kamu.

7. Content Writer

Sama seperti namanya, profesi ini membutuhkan keterampilan seorang writer atau penulis. Bidang content writer pun bermacam-macam, mulai dari halaman website hingga artikel.

8. Blogger

Blogger mungkin istilah yang sering kamu dengar karena sejak tingkat SD atau SMP kamu sudah bisa mengisi blog dengan tulisanmu. Kamu bisa menulis apapun di blog, seperti pengalaman, pengetahuan, dan hal-hal menarik lainnya. Jika konten blog kamu sangat menarik, pemasangan iklan bisa menguntungkan karena kamu akan mendapat uang dari iklan tersebut.

Continue reading Hobi Menulis? Coba Pertimbangkan 8 Profesi Menulis Ini!

Berikut 5 Tanda Bahwa Kamu Perlu Resign dari Pekerjaan


Apakah kamu belakangan ini merasa tidak nyaman dengan lingkungan kerja kamu? Pergi ke kantor setiap hari terasa berat dan kamu sering mengeluhkan pekerjaan yang tidak masuk akal banyaknya? Mungkin itu tandanya kamu harus resign dari pekerjaan kamu. Resign memang bukan keputusan yang mudah, apalagi mencari pekerjaan baru juga semakin sulit. Namun, bertahan di lingkungan kerja yang tidak sehat juga lama-kelamaan bisa mengganggu kesehatan mental kamu. Jadi, simak tanda-tanda kamu perlu resign dari kantor di sini.

Ada banyak alasan mengapa seseorang (mungkin juga kamu) memutuskan untuk tetap bertahan di tempat kerja yang tidak sehat yang memiliki beban kerja yang luar biasa. Mulai dari tuntutan ekonomi, rasa khawatir sulit mendapat pekerjaan yang baru, atau sudah terlanjur nyaman. Namun, ada banyak juga alasan mengapa kamu perlu resign secepatnya dari pekerjaan kamu sekarang.  Pasalnya, lingkungan kerja yang tidak sehat bisa membuat kamu stres, tidak bahagia, bahkan suasana hati kamu yang buruk tersebut juga bisa memengaruhi orang di sekeliling kamu, lho. Karena itu, bila kamu menemukan tanda-tanda di bawah ini pada kondisi kamu sekarang, segera ajukan surat resign:

1. Atasan Kamu Membuat Kamu Sengsara

Kamu telah mencoba segala macam strategi agar bisa mempunyai hubungan yang baik dengan atasan, bahkan sampai menyesuaikan perilaku kamu sendiri demi memperlancar hubungan. Namun, semua usaha tersebut tetap sia-sia dan hubungan kamu dengan atasan sudah menjadi sangat tidak sehat. Dalam survey Randstad Amerika Serikat, sekitar 60 persen orang memutuskan untuk meninggalkan pekerjaan mereka, karena tidak menyukai atasan langsung mereka.

2. Gaji Kamu Sudah Tidak Sepadan

Kamu mungkin sudah meminta kenaikan gaji sejak tiga tahun yang lalu, tetapi gaji kamu tetap tidak bertambah sesuai yang selayaknya, sedangkan harga-harga kebutuhan sehari-hari semakin meningkat. Jadi, buat apa menunggu ketika kamu bisa mendapatkan gaji yang lebih baik di perusahaan lain. Hati-hati, kebencian pada perusahaan bisa berkembang karena bayaran yang rendah.

3. Bakat Kamu Tidak Berkembang

Kamu mulai bekerja dengan harapan kamu bisa menggunakan skill yang kamu miliki dan mengembangkannya di tempat kamu bekerja sekarang. Namun kenyataannya, atasan kamu tidak pernah memberimu kesempatan untuk menerapkan apalagi meningkatkan bakatmu dan sekarang kamu hanya terjebak dalam tugas-tugas harian. Bila sudah begitu, sebaiknya kamu cepat-cepat serahkan surat resign.

4. Kamu Kelelahan

Kapan terakhir kali kamu melihat matahari bersinar terang di langit? Apakah beberapa bulan yang lalu? Bila kamu selalu pergi ke kantor di saat hari masih gelap dan pulang saat hari sudah gelap juga, bahkan masih harus lanjut bekerja di akhir pekan, itu berarti beban kerja yang kamu tanggung sudah berlebihan. Kamu sudah begitu lelah, sehingga kesehatan kamu sering terganggu. Bahkan, untuk bisa memiliki waktu tidur malam yang cukup saja kamu harus berjuang. Pekerjaan seperti itu harus kamu tinggalkan.

5. Tidak Ada Hal yang Baik di Kantor

Rasa frustrasi yang kamu miliki dengan beban pekerjaan seakan bertambah lebih parah dengan keadaan-keadaan di kantor. Kamu terjebak menggunakan peralatan lunak yang penuh dengan bugs, dibombardir dengan permintaan pekerjaan di menit-menit terakhir yang tidak perlu dan duduk di sebelah rekan kerja yang tidak pengertian. Jadi, buat apa lagi dipertahankan?

Continue reading Berikut 5 Tanda Bahwa Kamu Perlu Resign dari Pekerjaan
,

Kenali Yuk, Istilah-Istilah Umum dalam Sales

 


Dalam bisnis, sales atau penjualan mengacu pada setiap transaksi di mana uang atau nilai ditukar dengan kepemilikan barang atau hak suatu layanan atau produk.

Konsep tersebut pada akhirnya melahirkan beberapa istilah umum yang harus diketahui kalau kamu berkecimpung dalam bisnis. Ini dia beberapa contohnya.

1. Salesperson

Pekerjaan utama seorang salesperson adalah menjual produk, barang, atau layanan kepada pembeli. Orang tersebut menggunakan teknik penjualan tertentu untuk mencari tahu apa yang diinginkan pembeli. Dari situ, ia akan menyarankan produk atau layanan yang memenuhi kebutuhan para pembeli. Dalam beberapa kondisi, salesperson bekerja supaya para pembeli tetap menggunakan produk mereka. Namun, dalam kondisi lain, ia juga kemungkinan diharuskan untuk mendatangkan pembeli baru. Pada intinya, tanggung jawab utama dan target pembeli seorang salesperson tergantung dari situasi dan kebutuhan perusahaan itu sendiri.

2. Prospek

Dilihat dari makna katanya, prospek adalah organisasi atau klien berpotensi yang menyerupai profil pelanggan ideal. Namun, dalam dunia penjualan dan bisnis, prospek juga termasuk mereka yang belum memiliki minat pada produk, barang, atau layanan yang dijual. Istilah prospek juga merujuk kepada cara yang digunakan oleh salesperson dalam mendekati pelanggan. Beberapa contohnya adalah panggilan telepon, email marketing, serta social selling. Jika salesperson berhasil melakukan prospek kepada pelanggan, ia pun bisa mulai ke tahapan selanjutnya, yaitu deal.

3. Deal

Ketiga, ada istilah yang disebut deal. Deal sendiri adalah persetujuan antara harga beli dengan barang atau jasa yang dijual. Dalam proses jual beli, deal ini memiliki banyak tingkatan. Nah, tingkatan ini bisa berbeda-beda, tergantung bisnis dan industri yang dijalankan oleh perusahaan. Salesperson bisa menyusun rencana deal sesuai kebutuhan dan kondisi. Tujuannya supaya proses penjualan bisa berjalan sesuai periode waktu yang ditentukan dan target yang dicanangkan.

4. Sales Pipeline

Keempat, ada istilah sales pipeline. Istilah ini mengacu pada langkah-langkah dalam proses penjualan produk, barang, atau layanan. Pipeline ini menjadi gambaran nyata dari proses penjualan itu sendiri. Salah satu pipeline yang banyak dijadikan acuan adalah diagram rencana sebuah tim penjualan. Diagram ini biasanya menggambarkan serangkaian tahap yang harus dilalui dari menilai prospek, bertemu dengan prospek, menawarkan barang atau jasa, hingga akhirnya terjadi transaksi atau deal.  

5. Sales Plan

Istilah ini berbeda dengan sales pipeline. Istilah ini menyangkut gambaran jangka panjang dari tujuan, strategi, serta objektif dari sebuah tim penjualan sebuah perusahaan. Di dalamnya, ada detail-detail mengenai target pelanggan, kondisi pasar, target pendapatan, harga, struktur tim, dan yang lainnya. Sales plan juga menyertakan taktik dan teknik untuk mencapai target dari waktu yang sudah yang ditetapkan.

Continue reading Kenali Yuk, Istilah-Istilah Umum dalam Sales

Berikut Pengertian dan Deretan Kerja Part Time untuk Menambah Pemasukan Kamu

 


Kerja part time adalah salah satu pekerjaan yang banyak dilakoni untuk mendapatkan uang tambahan. Selain gak harus ke kantor setiap hari dari pagi sampai sore, uang yang didapatkan dari part time juga lumayan lho buat menambah Apalagi tak bisa dipungkiri kalau para generasi milenial doyan membeli barang yang lagi up to date hingga nongkrong di cafe kekinian. Makanya gak heran kalau banyak dari mereka yang uangnya udah habis sebelum gajian. Lebih lanjut, sebagian orang masih bingung dengan pekerjaan part time, freelance, dan magang. Apa saja perbedaan pekerjaan-pekerjaan di atas? Kamu bisa simak informasi lengkapnya sebagai berikut:

Pengertian Kerja Part Time

Kerja part time adalah pekerjaan yang memiliki waktu tidak mengikat atau yang biasa disebut fleksibel. Jika pekerjaan full time dapat menghabiskan waktu sekitar 40 jam per minggu di kantor, sedangkan pekerjaan part time memiliki waktu yang lebih sedikit yakni hanya sekitar 4 sampai 6 jam per hari, tergantung jenis pekerjaan part time. Kamu harus membuat perjanjian pekerjaan part time yang sesuai dengan jadwal yang kamu miliki serta sesuai dengan kebutuhan perusahaan.


Perbedaan Pekerjaan Freelance, Part Time, dan Magang Sebagian orang masih bingung tentang perbedaan pekerjaan part time, freelance, dan magang. Pekerjaan magang adalah pelatihan kerja yang bertujuan untuk menjadi syarat kelulusan sarjana atau memang bertujuan untuk meningkatkan skill dan pengalaman kerja sebelum lulus kuliah. Pekerjaan freelance adalah pekerja lepas yang tidak terikat kontrak kerja panjang. Pekerja freelance biasanya tidak diwajibkan untuk datang ke kantor, sedangkan pekerjaan part time biasanya mengharuskan para pekerjanya untuk tetap datang ke kantor.

Jenis-jenis Pekerjaan Part Time

Setelah mengetahui pengertian pekerjaan part time dan perbedaannya dengan pekerjaan freelance dan magang, selanjutnya kamu bisa mengetahui jenis-jenis pekerjaan part time yang tersedia. Beberapa jenis pekerjaan part time yang tersedia yakni antara lain sebagai berikut:

1. Editor

Tak hanya freelance sebagai penulis, tapi banyak sekali website yang juga mencari freelancer untuk editor. Cara agar bisa mendapatkan pekerjaan yang satu ini pun cukup mudah. Kamu hanya perlu pergi ke situs yang banyak memberikan informasi untuk para pencari kerja freelance. Nah, sebaiknya kamu memilih untuk mengedit tulisan yang temanya memang kamu sukai agar hasilnya lebih maksimal. Kamu hanya perlu mengecek kesalahan ejaan dan penulisan kata serta membuat tulisan menjadi lebih menarik. Kamu bisa mengantongi uang puluhan ribu hingga ratusan ribu rupiah untuk satu artikel yang sudah edit. Misalnya saja Rp 50 artikel per artikel. Kalau dalam satu bulan kamu bisa mengedit 20 artikel, lumayan kan dapat uang tambahan Rp 1 juta.

2. Content writer

Masih dalam dunia tulis menulis, kamu juga bisa mendapatkan uang tambahan sebagai penulis lepas alias freelance writer. Apalagi, saat ini udah banyak sekali situs yang mau membayar hasil tulisanmu seperti UC News, Getcraft, Babe dan lain sebagainya. Imbal balik atau fee yang kamu dapatkan pun lumayan banget lho. Apalagi kalau namamu sudah terkenal, tulisanmu bisa dihargai jutaan rupiah per artikelnya. Asik banget kan?

3. Desainer grafis

Pekerjaan part time lainnya yang bisa kamu lakukan adalah sebagai desainer grafis. Pekerjaan yang satu ini memang cocok banget buat kamu yang memang berkecimpung di industri kreatif. Agar semakin banyak yang tahu dan tawaran kerja sampingan mengalir deras, kamu bisa memajang karyamu di akun sosial media seperti Instagram. Jika karyamu bagus dan menarik, dijamin deh pasti banyak yang meminta bantuan kamu. Apalagi, pekerjaan sebagai desainer grafis bisa dilakukan di rumah dengan hanya bermodalkan laptop dan kreativitas tentunya.

4. Social media buzzer

Punya banyak waktu untuk bermain sosial media? Kenapa tidak menjadikan kebiasaan tersebut untuk menghasilkan uang? Salah satunya sebagai sosial media buzzer. Terlebih lagi di era yang serba digital seperti saat ini, sudah hampir semua usaha menggunakan social media untuk promosi. Nah, yang terpenting dari social media buzzer adalah hanya perlu konsisten dan disiplin serta memahami betul seperti apa promosi yang diinginkan klien.

5. Kerja part time jadi dropshipper

Sumber uang tambahan lainnya bisa jadi pilihan yaitu menjadi dropshipper. Untuk jenis kerja sampingan yang satu ini bahkan tanpa membutuhkan modal. Kamu hanya perlu memasarkan produk tanpa harus mengeluarkan modal untuk pembelian produk. Jadi, tugasmu hanya mempromosikan produk jualan orang lain lewat toko online maupun social media. Jika ada yang ingin membeli, maka supplier akan mengirimkan produk yang dipesan dan kamu mendapatkan keuntungan dari selisih harga yang dijual. Gak keluar modal tapi menghasilkan duit. Kapan lagi coba?

6. Fotografer

Menjadi fotografer juga bisa dilakukan untuk kamu yang sedang mencari pekerjaan tambahan. Dengan modal kamera, teknik pengambilan dan pengeditan gambar yang ciamik, kamu udah cukup banyak dicari orang. Atau kalau memang kamu luang, bisa mencari stock gambar pemandangan atau momeng tertentu untuk bisa dijual ke website khusus seperti Shutterstock atau Getty Image.

7. Barista

Hari gini gak minum kopi kekinian? Wah udah pasti kamu ketinggalan banget kan. Nah, jangan cuma minum kopinya aja nih yang rutin, tapi kalau kamu mengerti atau mencintai proses pembuatan kopi ini, bisa melamar sebagai barista freelance di beberapa kedai. Jika menjadi barista di kedai ternama sulit, cobalah melamar di kafe yang tidak buka selama 24 jam, dan toko tersebut belum cukup populer. Sehingga pesaingmu minim.

8. Software Engineer

Seiring perkembangan teknologi, pekerjaan programmer atau software engineer menjadi incaran banyak orang, terlebih perusahaan startup berbasis online. Itu artinya saat ini banyak perusahaan yang membutuhkan jasa tersebut untuk bisa memantau website selama 24 jam.

9. Penerjemah

Walaupun sudah ada teknologi untuk menerjemahkan bahasa, profesi penerjemah tetap banyak dicari oleh beberapa perusahaan. Pasalnya, ada banyak konten bahasa asing yang ternyata memerlukan penerjemah. Kamu bisa menawarkan jasa penerjemah ke beberapa perusahaan atau mendaftar di situs pekerjaan penerjemah. Jika kamu penerjemah tersumpah, tarif yang bisa berikan juga tentu akan jauh lebih besar.

10. Guru Les

Nah, kamu juga bekerja sebagai guru les untuk menghabiskan waktu luang dengan produktif. Kamu bisa jadi tutor di beberapa kampus  untuk membantu junior di semester awal. Kamu juga bisa bekerja part time di lembaga-lembaga bimbingan belajar untuk siswa SMP dan siswa SMA. Lebih lanjut, kamu juga bekerja sebagai guru privat yang datang ke rumah siswa. Pastikan kamu memiliki jadwal yang tepat ya.

Nah, itu dia 10 pekerjaan part time yang bisa kamu jadikan opsi untuk mendapatkan uang tambahan. Daripada waktu kamu habis untuk hal-hal lain, lebih baik kamu menghabiskannya untuk kegiatan yang positif.

Continue reading Berikut Pengertian dan Deretan Kerja Part Time untuk Menambah Pemasukan Kamu
, ,

Ketahui!! Pengertian Outsourcing dan Keuntungannya Bagi Perusahaan


Dalam istilah-istilah kontrak kerja, Anda mungkin pernah mendengar istilah outsourcing. Apa itu outsourcing? Pengertian outsourcing secara umum adalah salah satu sistem kerja dimana sebuah perusahaan memberi tugas dan tanggung jawab pekerjaan dalam perusahaannya kepada pihak luar.

Untuk lebih mengenal tentang outsourcing serta keuntungan outsourcing bagi perusahaan, berikut sedikit penjelasannya.

Sejarah outsourcing

Pekerjaan dengan sistem outsourcing sudah dilakukan sejak zaman Yunani dan Romawi. Pada kala itu, kedua bangsa tersebut menyewa prajurit asing untuk ikut dalam peperangan bersama pasukan mereka. Mereka juga seringkali menyewa ahli bangunan asing untuk membangun istana-istana kerajaan mereka.

Dalam dunia bisnis, sistem outsourcing dilakukan atas dasar membagi resiko dalam dunia kerja, karena tidak semua perusahaan mampu mengatasi permasalahan yang ada di perusahaan mereka.

Apa Itu outsourcing?

Jika merujuk pada istilah yang ditetapkan dalam undang-undang Ketenagakerjaan nomor 13 tahun 2013, pengertian outsourcing atau alih daya adalah penyediaan jasa tenaga kerja. Sistem outsourcing ini lebih lengkapnya diatur pada pasal 64, 65, dan 66 undang-undang tersebut.

Pada intinya, outsourcing adalah sistem yang diberlakukan perusahaan dimana mereka menyerahkan beberapa kegiatan perusahaan atau pekerjaan mereka kepada pihak luar. Pihak ini disebut dengan outside provider. Seluruh pengalihan tugas, hak, serta kewajiban masing-masing pihak biasanya diatur dalam sebuah perjanjian kerjasama atau kontrak kerja.

Dalam hal ini, pihak yang menjadi outside provider memiliki kedudukan yang setara dalam perusahaan, tidak sebagai atasan dan tidak pula sebagai bawahan. Outsourcing bertujuan untuk menyelesaikan masalah-masalah yang ada dalam pekerjaan yang tidak bisa diselesaikan sendiri oleh perusahaan. Selain itu, outsourcing juga kerap kali dilakukan untuk mendukung tujuan serta sasaran kegiatan bisnis.

Keuntungan Outsourcing Bagi Perusahaan

beberapa keuntungan outsourcing bagi perusahaan yang menyewa jasa outside provider. Keuntungan yang paling penting adalah perusahaan bisa lebih fokus untuk menangani aktivitas bisnis utama atau yang disebut key activity. Dengan menggunakan tenaga outsourcing, pihak perusahaan juga bisa menekan anggaran karena tidak perlu menyediakan fasilitas kerja dan tunjangan-tunjangan untuk pegawai outsourcing, termasuk tunjangan makan atau asuransi kesehatan untuk para pekerja.

Perusahaan yang menyediakan jasa outsourcing juga biasanya memiliki keahlian yang lebih kompeten untuk menangani masalah yang dihadapinya, karena mereka memang fokus pada bidang kerja sejenis itu. Menggunakan jasa outsourcing juga berarti membatasi jumlah karyawan perusahaan, hal ini merupakan salah satu keuntungan bagi perusahaan untuk mengurangi resiko akan ketidakpastian bisnis di masa yang akan datang.

Selain itu, menggunakan jasa outsourcing juga mampu meningkatkan efisiensi dan dan pekerjaan-pekerjaan non-core pada perusahaan. Sistem kerja outsourcing ini telah diatur dalam pasal 56 undang-undang ketenagakerjaan.

Jenis pekerjaan outsourcing

Mulanya, jenis-jenis pekerjaan yang menggunakan tenaga outsourcing adalah pekerjaan-pekerjaan yang tidak terkait dengan bisnis inti perusahaan, misalnya call center, cleaning service, atau petugas keamanan. Namun saat ini banyak juga perusahaan yang menggunakan jasa outsourcing untuk menangani pekerjaan-pekerjaan utama, seperti bagian marketing, desain, atau finance.

Para pekerja outsourcing ini akan dibayar oleh perusahaan yang menggunakan jasa mereka yang dibayarkan melalui perusahaan penyedia jasa outsourcing. Pihak perusahaan akan memberikan kontrak kerja pada pegawai outsourcing, baik dalam jenis PKWT atau Perjanjian Kerja Waktu tertentu dan PKWTT  atau Perjanjian Kerja Waktu Tidak tertentu. Sementara sistem perekrutannya dilakukan oleh perusahaan yang menjadi penyedia jasa layanan outsourcing.

Itulah sekilas tentang pengertian apa itu outsourcing dan keuntungan outsourcing bagi perusahaan yang perlu sahabat Qwords ketahui. Oh iya, jika kalian merupakan salah satu pekerja outsourcing yang masih berkaitan dengan IT, jangan lupa untuk selalu mengamankan koneksi menggunakan layanan VPN Murah dari Diego VPN.

Di masa pandemi seperti saat ini, VPN (Virtual Private Network) juga sangat penting untuk menunjang aktivitas work from home, karena bisa membantu mengenkripsi jaringan sekaligus membuka situs yang diblokir pemerintah.

Continue reading Ketahui!! Pengertian Outsourcing dan Keuntungannya Bagi Perusahaan
,

Cek Disini!! Apakah Tanda Orang Sukses ini pada Diri Anda?

 


Belajar menjadi orang sukses berarti harus berani mengubah pola pikir dan menikmati proses. Kesuksesan bukanlah tujuan akhir karena ini juga merupakan bagian dari proses itu sendiri. Kendati demikian, untuk mencapai hal tersebut tentu bukanlah hal yang mudah.

Pertanyaannya, mengapa ada orang yang bisa ‘memprediksi’ kesuksesan mereka? Sebenarnya, mereka hanya percaya akan mampu mencapai tujuannya karena sudah menjalani proses dengan benar. Selain itu, seperti halnya penyakit yang memiliki gejala, orang-orang yang sukses juga bisa dikenali ‘gejalanya’ sejak awal.

Kebiasaan yang Mengantarkan Anda Jadi Orang Sukses

Semua orang ingin sukses, tetapi tidak ada cara instan untuk mencapainya. Keberuntungan pun didapat karena seseorang sudah menjalani proses dan siap dengan itu, Namun setidaknya, ada beberapa kebiasaan-kebiasaan, yang jika Anda memilikinya mungkin itu adalah pertanda bahwa kelak akan jadi orang yang berhasil.

1. Selalu menetapkan tujuan secara jelas
Seberapa sering Anda membuat resolusi di awal tahun? Apakah pernah ada resolusi yang benar-benar terwujud? Itu memang menjadi salah satu contoh menetapkan tujuan dalam kehidupan sehari-hari, tetapi seringkali hanya awalnya saja yang mengasyikkan.

Banyak orang yang tidak tahan menjalani prosesnya dan pada akhirnya mundur dari tujuan tersebut. Ini bisa terjadi jadi karena tujuannya tidak diset secara spesifik atau tidak relevan dengan diri Anda sendiri.

Jadi, ketika menetapkan tujuan sebaiknya Anda mempertimbangkan lima hal. Pertama adalah spesifik, terukur, bisa dicapai, relevan, dan berorientasi waktu.

Orang-orang yang sukses adalah mereka yang bisa menetapkan tujuan secara jelas. Ditambah lagi Anda harus tahu apa tujuan mana yang menjadi prioritas di antara tujuan-tujuan kecil lainnya.

2. Selalu ingin belajar hal baru
Pemikiran orang sukses adalah tidak pernah puas dengan pengetahuan yang dipunyai pada hari ini. Teruslah belajar karena setiap harinya ada banyak pengetahuan baru yang mungkin akan mendorong Anda menuju kesuksesan. Tidak harus dilakukan secara formal di sekolah, tetapi Anda dapat melakukannya di manapun dan kapanpun.

Semakin banyak hal yang Anda pelajari, maka wawasan dan pengetahuan baru akan terus bertambah. Wawasan luas inilah yang dapat membukakan pintu kesuksesan selebar-lebarnya. Jadi ketika ada kesempatan datang, Anda sudah siap dengan hal itu dan langsung mengambilnya.

Satu lagi, jangan hanya belajar dengan membaca kisah-kisah sukses orang terkenal. Bacalah kisah kegagalan mereka untuk belajar agar Anda tidak bertemu dengan kegagalan yang sama. Sebab, kegagalan membuat seseorang banyak belajar.

3. Tidak hanya jago teori, tetapi juga praktiknya
Belajar itu penting, tetapi mengapa masih ada orang yang gagal walaupun sudah banyak belajar? Menambah wawasan memang bagus, tetapi itu tidak ada gunanya jika tidak pernah diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Mempraktikkan apa yang telah dipelajari sebelumnya adalah contoh kebiasaan orang sukses setiap hari lainnya.

Setelah banyak buku atau mengikuti berbagai seminar, coba lakukan apa yang Anda pelajari dari sana. Pelajari, rencanakan dan eksekusi sesuai dengan kemampuan. Jika gagal, coba lagi sampai suatu saat berhasil.

Semakin percaya diri Anda, semakin tinggi peluang mencapai sebuah tujuan. Tingkat kepercayaan diri yang rendah membuat Anda akhirnya tidak melakukan apapun. Ragu untuk praktik bukanlah tanda bahwa Anda akan jadi orang yang akan sukses di kemudian hari.

4. Mampu konsisten melakukan suatu hal
Ketika sudah mempelajari suatu bidang dan berani mempraktikkannya, cobalah untuk konsisten. Temukan konsistensi itu dan kembali pada mindset bahwa sukses bukanlah tujuan akhir. Ketika sudah bertemu dengan ‘sukses’ sekalipun, tetap konsisten dengan apa yang Anda lakukan.

Sebagai contoh pemain sepak bola terkenal tentu tidak akan berhenti berlatih ketika mereka sukses. Mereka tetap berlatih selama bertahun-tahun untuk mencapai tujuan lainnya walaupun orang lain sudah menganggapnya sukses. Jadi, konsisten adalah sikap orang sukses yang juga harus ditanamkan di dalam diri Anda.

Tantangan dan kendala sudah pasti ada, apapun bidang yang ditekuni. Tetapi, jangan pernah mundur dan cobalah untuk menghadapi serta memperbaiki. Terus lakukan evaluasi dan diskusikan hal-hal yang kurang Anda mengerti dengan mentor atau pembimbing.

Ingat, tidak konsisten adalah kebiasaan orang-orang gagal. Sebaiknya, konsisten dan antusias adalah pertanda bahwa kelak Anda bisa sukses.

5. Tidak pernah takut bermimpi dan mau berjuang meraihnya
Banyak sekali orang yang meragukan kemampuannya sendiri sehingga mimpi mereka terkubur sebelum terwujud. Sementara beberapa orang lainnya mampu mewujudkan mimpi yang sebenarnya terlihat mustahil. Apa yang membedakan kedua tipe orang tersebut?

Sudah pasti tentang keberanian bermimpi dan kemauan untuk berjuang meraihnya. Orang yang sukses tahu bahwa mereka akan mampu mewujudkan mimpi asalkan dibarengi dengan kerja keras dan mindset positif. Tidak ada kata pesimis walaupun juga harus realistis.

Apapun yang bisa Anda lakukan asalkan berani untuk memulainya. Di dalam keberanian ada kekuatan dan keajaiban yang mendukung. Pertahankan sikap positif ini dan mulailah bermimpi dari sekarang.

6. Kesuksesan Berasal dari Diri Sendiri
Sukses tidak akan terjadi dalam semalam karena ini adalah tentang konsistensi, keberanian dan kemauan. Boleh saja menyusun rencana untuk sukses, tetapi Anda harus mau menjalankannya setiap hari. Ingat bahwa kesuksesan tidak berasal dari mana-mana, melainkan dari dalam diri sendiri.

Jadi apakah kiranya Anda mempunyai lima tanda tadi di dalam diri? Jika iya, mungkin itu sudah merupakan ‘gejala’ untuk menjadi sukses di masa depan. Kuncinya adalah tetap fokus pada tujuan dan jangan berhenti berproses untuk mencapainya.

Jangan lupa bagikan artikel ini kepada yang lainnya supaya dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk menjadi orang sukses. Semoga bermanfaat!

Continue reading Cek Disini!! Apakah Tanda Orang Sukses ini pada Diri Anda?
,

Ketahui Alasan Mengapa Kerja Keras adalah Kunci Sukses

 


Jika Anda melakukan riset mengenai kunci kesuksesan, Anda akan menemukan hanya ada satu hal yang tidak bisa Anda jalani jika Anda ingin berhasil dalam bidang kehidupan apa pun, dan itu adalah kerja keras.

Sukses tidak terjadi secara kebetulan. Dibutuhkan tindakan strategis ke arah yang benar untuk sampai ke sana. Kesuksesan tidak terjadi dalam semalam juga. Ada lebih banyak kegagalan selama perjalanan daripada yang dibolehkan oleh sebagian besar orang untuk mengakuinya.

Pada akhirnya, itu semua tentang seberapa keras Anda bekerja pada hal yang benar dan sesuatu yang akan membuat Anda lebih dekat dengan tujuan Anda. Tetapi untuk mau menginvestasikan waktu, energi, dan fokus Anda yang berharga, Anda harus benar-benar memahami mengapa kerja keras itu penting. Inilah alasan utamanya.

Kerja keras adalah harga yang Anda bayar untuk apa yang akan Anda dapatkan

Jika sukses itu gratis, semua orang pasti memilikinya. Tetapi ada beberapa individu yang sukses dan masing-masing dari mereka telah melakukan pekerjaan yang cukup produktif sebelum mereka menerima imbalan apa pun.

Itu penting, dan itu cukup adil. Saat bekerja keras pada apa yang Anda yakini, Anda memahami nilai sebenarnya.

Anda mulai menghargai pekerjaan itu sendiri, untuk membangun beberapa kualitas yang baik di sepanjang jalan, dan untuk belajar pelajaran hidup yang penting selama itu.

Kerja keras membantu Anda membangun disiplin

Di awal perjalanan, Anda tidak siap untuk menangani kesuksesan dan semua tanggung jawab yang menyertainya. Namun, menghasilkannya dengan keringat dan pengorbanan mempersiapkan Anda untuk itu. Berikut ini beberapa contohnya.

Tidak ada atlet yang benar-benar layak mendapatkan medali sebelum menginvestasikan bertahun-tahun hidupnya ke dalam pelatihan, sebelum menyiapkan tubuhnya untuk bertahan, sebelum membangun kualitas yang diperlukan untuk menjadi juara, dan mengembangkan pola pikir seorang pemenang.

Hal yang sama berlaku untuk hidup Anda juga, tidak peduli apakah itu terkait pekerjaan, di kampus terkait atau kehidupan kencan Anda.

Pengusaha sukses tidak akan mampu mengelola orang secara efektif, membangun produk yang disukai orang, menjalankan perusahaan besar, mengatur waktu dengan baik dan bekerja dengan uang dalam jumlah besar, jika mereka tidak memulai dari nol dan mendapatkan kesempatan untuk mencapai setiap langkah selanjutnya.

Para miliarder juga tidak akan pandai menangani uang mereka, berinvestasi dengan bijak, atau membangun jaringan begitu saja. Mereka butuh bertahun-tahun, trial and error, dan juga kesabaran untuk menghasilkan uang.

Jadi kerja keras, bersama dengan waktu yang dibutuhkan, adalah suatu keharusan dalam perjalanan Anda menuju kesuksesan. Itu membuat Anda menjadi siapa Anda harus berubah untuk menjalani kehidupan yang lebih baik yang menunggu Anda.

Terlebih lagi, semakin keras Anda mengerjakan impian Anda, semakin Anda menjadi percaya diri. Mereka yang kurang percaya diri juga tidak memiliki tekad dan akhirnya kehilangan harapan dan menyerah. Tetapi dengan menginvestasikan energi yang cukup dalam harian ini, Anda mulai lebih percaya pada diri sendiri, Anda yakin bahwa Anda akan berhasil, dan Anda tidak memerlukan dukungan dari orang lain dan tidak ada yang bisa mengecewakan Anda lagi.


Kerja keras mengajarkan Anda nilai-nilai

Kerja keras memberi Anda tujuan, itu membantu Anda mengatasi kemalasan, penundaan, keraguan Anda, ketakutan akan kegagalan, rasa tidak aman, dan kebiasaan buruk Anda.

Anda akan belajar untuk bertekun. Kerja keras membantu menemukan cara untuk menghargai setiap hal yang Anda miliki dan tekad untuk mendapatkan yang lebih baik. Anda akan belajar bersabar, mengambil tindakan daripada menunggu hal-hal baik terjadi. Kerja keras mengajarkan Anda untuk bisa bertanggung jawab atas semua yang Anda miliki atau tidak miliki dalam diri Anda.


Anda membuat keberuntungan sendiri dengan kerja keras

Orang biasa menghabiskan banyak waktu menunggu hal-hal terjadi. Mereka membuat alasan yang tak terhitung jumlahnya untuk menunda mengambil tindakan dan terganggu sepanjang waktu.

Di lain pihak, orang-orang dengan tujuan terus-menerus melakukan sesuatu dan mencoba hal-hal baru untuk maju. Dengan cara ini, mereka menciptakan peluang.

Hukum universal adalah bahwa semakin Anda berfokus pada sesuatu dan mengambil tindakan yang terkait dengannya, semakin banyak pintu yang Anda buka dan semakin banyak kehidupan memberi Anda peluang untuk semakin dekat dengan visi Anda.

Meraih peluang dan memaksimalkannya adalah bagian dari kerja keras. Dan itu wajah keberuntungan yang sebenarnya.


Kerja keras memberi Anda hasil

Ukuran terbaik untuk apapun adalah kemajuan atau progres. Tidak ada hal lain yang membawa hasil lebih banyak secara konsisten daripada kerja keras. Terlebih lagi, aksi kerja keras sendiri mengarah ke lebih banyak aksi dan pada setiap saat, Anda membangun momentum dan memastikan perjalanan Anda berlanjut.

Mengerjakan tujuan Anda sendiri adalah motivasi yang Anda butuhkan untuk terus bergerak maju dan mengatakan tidak terhadap gangguan dari kehidupan sehari-hari.

Melihat hasil membuat Anda merasa puas, berterima kasih, dan benar-benar puas dengan apa yang Anda lakukan. Itu membuat seluruh proses menyenangkan dan Anda menemukan kekuatan untuk bertahan.

Sekarang setelah Anda mengetahui semua ini, seharusnya tidak ada satupun pikiran negatif dalam pikiran Anda terhadap kerja keras. Jangan pernah meragukan kekuatan dan hikmah bekerja keras.

Alih-alih, buat strategi Anda, buat rencana langkah demi langkah dan ambil langkah pertama menuju kesuksesan paling lambat hari ini. Anda tidak akan menyesal! Selamat kerja keras!

Continue reading Ketahui Alasan Mengapa Kerja Keras adalah Kunci Sukses
,

Punya Haters di Tempat Kerja? Gunakan dengan Cara Ini


Haters gonna hate, tapi bagaimana kalau dia muncul di tempat kerja yang harusnya memberikan kenyamanan untukmu? Begitu kamu memiliki haters, entah itu dari pihak atasan atau rekan kerjamu sendiri, apa pun yang kamu kerjakan bisa jadi salah di mata mereka. Lalu bagaimana seharusnya kamu menghadapinya? Yuk, kita simak berikut ini.

1. Ajak Mereka Bicara Berdua
Face to face memang bukan keputusan yang mudah untuk dijalani, kamu butuh keberanian dan mengendalikan emosi yang baik agar tidak memperkeruh suasana tidak nyaman yang sedang kamu hadapi. Pastikan kamu sudah siap untuk menghadapi si haters secara langsung sebelum kamu melakukannya.

2. Jangan Pedulikan Mereka
Jangan pedulikan kecemburuan dan kebencian mereka, hindari interaksi langsung dengan haters dan lakukan hal-hal yang lebih bermanfaat. Pokoknya selama kamu tidak ada urusan dengan mereka, jangan mencari-cari perkara.

3. Buktikan Dengan Karya
Buktikan bahwa kamu tetap bisa bekerja dengan sangat baik dan profesional walaupun mereka membencimu. Tapi jangan menunjukkan sisi arogan dan kesombongan tentang hasil kerjamu. Ini hanya akan memperkeruh suasana saja bagimu. Ingat, tujuanmu berkarya adalah untuk mengembangkan diri, bukan untuk mengesankan orang lain.

4. Jangan Lupa Introspeksi Diri
Tidak akan ada asap kalau tidak ada api. Maka tak ada salahnya kalau kamu juga berintrospeksi diri, mungkin saja ada hal-hal yang tidak benar dan belum kamu sadari sepenuhnya. Coba lihat kemungkinan-kemungkinan itu. Mungkin kamu pernah menyakiti hati mereka atau berbuat sesuatu yang kelewat batas.

5. Jadikan Motivasi
Salah satu cara terbaik untuk melecutkan diri adalah dengan mengubah energi negatif dari orang lain menjadi energi positif yang mendorong kita untuk menjadi lebih baik. Kamu harus mencari sisi positif dari setiap kalimat negatif yang mereka lontarkan!

6. Curhat Ke-Orang Terpercaya
Menjalani masa-masa sulit dengan mengandalkan diri sendiri bisa membuatmu stres dan depresi. Jika ada orang-orang terpercaya yang mau mmendengarkanmu, kenapa tidak menjadikan mereka teman untuk bercerita? Siapa tahu mereka juga bisa menawarkan solusi yang cemerlang untuk masalahmu ini.
 
7. Bantu Mereka
Membantu para haters? Tidak salah? Iya, sama sekali tidak salah. Membantu orang yang membencimu adalah cara terbaik untuk "membunuh" kebencian itu sendiri. Api tak akan bisa dilawan dengan api, jadi padamkan kebenciannya dengan perbuatan baikmu. Jika tak percaya, kamu harus mencobanya hari ini!

Bagaimana, Bela? Sudah tidak galau lagi kan saat harus menghadapi haters di tempat kerja? Jangan biarkan pembencimu menang dengan merasa down. Kamu jauh lebih berharga dari apa mereka katakan, Bela!

Continue reading Punya Haters di Tempat Kerja? Gunakan dengan Cara Ini

Ketahui Jenis Pekerjaan di Bandara? Baca Ulasan Lengkap Disini?

 


Bekerja di bandara adalah cita cita bagi sebagian orang yang punya hobi dan juga ketertarikan terhadap dunia penerbangan, contohnya saya, saya sendiri memiliki ketertarikan yang sangat besar terhadap Aviasi, oleh karena itu saya berusaha semaksimal mungkin untuk dapat bekerja di bandara.

Lalu sebelum melakukan tindakan lebih lanjut agar dapat meraih cita cita, saya ingin sedikit mengulas Tentang Apa saja sih Jenis Pekerjaan yang ada di Bandara?

Okay, baik, dibawah ini akan saya list daftar Lengkap tentang Apa Saja semua Jenis Pekerjaan yang ada di Bandara?

1. Tukang Parkir (Petugas Jaga Pintu Gerbang Bandara.
Nah, bagi teman teman yang akan ke bandara pasti akan bertemu dengan mereka di pintu masuk ataupun keluar saat mengembalikan tiket masuk ke bandara.

2. Pasasi (Passenger Service)
Bagian pekerjaan ini merupakan bagian yang paling sering kamu jumpai ketika hendak melakukan perjalanan menggunakan jasa transportasi udara. Bagaimana tidak petugas ini pekerjaan nya meliputi Check In Penumpang dan juga melakukan Check Baggage terhadap penumpang pesawat yang membawa barang bawaan, pengertian tentang pasasi bisa dibaca dengan lengkap di Penjelasan Lengkap tentang apa itu Pasasi.
Tidak hanya itu, ketika penumpang hendak masuk ke pesawat atau Boarding Pasasi juga mengurusinya.

3. Boarding Gate Staff
Sebenarnya Boarding Gate staff Adalah bagian dari Pasasi yang mana Job Desk mereka adalah memastikan semua penumpang telah masuk ke ruang tunggu. Juga memanggil penumpang yang bersangkutan menggunakan Mic apabila terjadi sesuatu hal Seperti Penumpang tertinggal barang, atau bagasinya tertahan oleh Avsec (Aviation Security).

4. Petugas Ramp
Petugas Ramp Ini saya baru mengetahui adanya bagian ini ketika saya mulai bekerja di bandara, walaupun memiliki ketertarikan Terhadap dunia penerbangan, akan tetapi yang saya tekuni hanya sebagai Plane Spotter juga Bermain Flight Simulator. Ternyata ada bagian Ramp juga, nah Ramp ini tugasnya adalah memastikan segala kegiatan yang berhubungan dengan Kondisi Ready for Boarding Atau Done for Disembark itu berjalan dengan Lancar. Petugas Ramp membangun komunikasi dengan Semua Crew Pesawat, baik itu Pramugari Pramugara ataupun Pilot untuk memastikan segala kegiatan untuk Penerbangan selanjutnya berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan. Mereka juga melakukan komunikasi dengan Pilot dan Pertamina ketika ingin melakukan Refueling Atau pengisian bahan Bakar. Ramp Staff juga mencatat segala Aktifitas yang di lakukan seperti Jam berapa Pesawat Block On, Block Off, Jam Boarding, waktu yang di habiskan untuk Boarding, jika ada pergantikan Crew, mencatat kapan Crew Tersebut in Dan out Pesawat. Memastikan segala hal yang berhubungan dengan Makanan tersedia sesuai jumlah penumpang, maka Ramp juga melakukan komunikasi dengan Tim Catering.

5. Petugas Catering
Lancar nya penerbangan tidak terlepas dari bantuan para Catering yang selalu menyajikan menu terbaik sesuai kelas untum mskapai, pilihan menu yang disajikan beragam membuat penumpang nyaman dan puas terhadap service airline. Biasanya petugas catering ini adalah perusahaan pihak ketiga yang di sewa oleh airline untuk memastikan stock kesediaan makanan terpenuhi dan tercukupi bagi setiap penerbangan.

6. Petugas Porter
Petugas Porter adalah mereka yang menjual jasa Angkut Barang bawaan penumpang, biasanya mereka membantu meringankan beban penumpang yang membawa barang bawaan yang banyak, merka datang menawarkan bantuan, biasanya degan imbalan seikhlas mungkin, tapi rata rata para pengguna jasa memberikan 20 samapi 50rb tergantung banyaknya barang bawaan.

Kemudian Petugas Porter selanjutnya adalah mereka yang menurunkan Barang penumpang dari Pesawat sehingga di angkut ke tempat pengambilan barang di kedatangan. Petugas ini adalah bagian dari Perusahaan Ground handling, bisa juga dari Airline atau Maskapai.

7. Station Quality Control (SQC)
Station Quality Control atau lebih popular dengan sebutan SQC adalah staff yang memiliki tugas untuk mengontrol segala aktifitas yang berhubungan dengan kelancaran penerbangan, yang saya tahu SQC ini hanya ada pada Perusahaan Penerbangan Nasional Garuda Indonesia, saya belum melihat ada Staff ini pada maskapai lain, mungkin ada cuma namanya beda ya. SQC memiliki tugas sama dengan KK Airline walaupun tetap melakukan komunikasi dengan KK maskapai. SQC bertugas meliputi Kontrol Kualitas terhadap perusahaan Ground Handling yang titujuk oleh arline, memberikan masukan dan pemecahan masalah ketika terjadi masalah, misalnya Delay, kebijakan apa yang harus di ambil, kita berkomunikasi dengan SQC, SQC bisa di katakan asisten para KK Maskapai.

8. Ticketing
Ticketing adalah bagian SDM yang bertugas membantu penumpang bagi yang ingin membeli tiket juga memberikan informasi terkait harga dan lainnya, syarat menjadi ticketing tergantung pada kebijakan perusahaan, bisa tamatan SMA, SMK dan juga Perguruan tinggi.

Demikian Sedikit penjelasan tentang Jenis Pekerjaan di Bandara, saya akan terus membrikan update artikel ini kedepan insya Allah.

Continue reading Ketahui Jenis Pekerjaan di Bandara? Baca Ulasan Lengkap Disini?

Ayo Lebih Asik Mana? Bekerja Penuh Waktu Atau Paruh Waktu

Di lain pihak ada juga orang yang memilih kerja paruh waktu dan ada juga yang merasa “terpaksa” bekerja penuh waktu. Lantas bagaimana mempertimbangkan kedua pilihan itu?

Berikut akan dijelaskan faktor-faktor apa yang sebaiknya dipertimbangkan dalam pemilihan jenis pekerjaan yang terkait dengan waktu.

Bekerja Penuh Waktu, antara Karier atau Pendapatan yang Teratur

Orang yang memilih bekerja penuh waktu biasanya dapat dibedakan menjadi dua kelompok.

Kelompok pertama bekerja penuh waktu karena ia ingin meniti karier. Orang dengan motivasi ini, memiliki sebuah cita-cita yang penting, yang membutuhkan kerja keras dan perhatian penuh agar ia dapat meningkatkan kemampuan dan meningkatkan jenjang kompetensi yang dimilikinya.

Namun, kelompok pekerja yang ingin bekerja penuh waktu karena membutuhkan pendapatan yang teratur, untuk mencukupi kebutuhan dirinya atau orang lain yang menjadi tanggung jawabnya.

Kadang kala, kalau pilihan bekerja penuh waktu hanya dengan alasan untuk mendapatkan penghasilan yang teratur tanpa mempertimbangkan “passion” mereka di pekerjaan, maka orang-orang ini tidak akan bekerja dengan optimal karena mereka tidak bekerja dengan sepenuh hati.

Tidak ada salahnya kita bekerja penuh waktu karena kebutuhan untuk kelangsungan hidup, namun pertimbangan “jenis pekerjaan” yang sesuai dengan kemampuan dan minat kita sangat penting untuk kesehatan fisik maupun mental.

Bekerja Paruh Waktu, Keseimbangan antara Waktu dan Tenaga
Bekerja paruh waktu sering menjadi pilihan ideal bagi orang-orang yang memiliki kendala waktu maupun kendala tenaga. Misalnya mahasiswa, orang tua yang ingin merawat dan mengasuh anaknya sendiri, dan juga para pensiunan.

Dalam pekerjaan yang paruh waktu, kemungkinan untuk mencapai jenjang karier yang tinggi biasanya agak sulit karena status kepegawaian para pekerja paruh waktu biasanya tidak tetap sehingga kemungkinan untuk naik pangkat dan promosi menjadi kecil.

Ada juga pekerja paruh waktu yang “terpaksa” mengambil pekerjaan tersebut karena mereka tidak ada pilihan lain.

Salah satu aspek yang menguntungkan bagi pekerja paruh waktu adalah bahwa mereka lebih mempunyai kesempatan untuk menyeimbangkan waktu antara hal-hal yang disukainya, dengan hal-hal yang harus dikerjakannya walaupun ia tidak terlalu menyukainya.

Misalnya, seorang mahasiswa yang terpaksa bekerja paruh waktu di sebuah perusahaan karena ia memerlukan penghasilan tersebut untuk uang kuliahnya.

Pada dasarnya ia menganggap pekerjaan paruh waktunya membosankan dan tidak menantang, namun karena hanya pekerjaan itu yang memungkinkan ia dapat tetap fokus dan berprestasi dalam kuliahnya, maka situasi tempat kerja yang tidak nyaman hanya akan merupakan tekanan sementara, yang tidak terlalu mengganggu kesehatan mentalnya.

Kegembiraan dapat tetap kuliah akan menjadi penyeimbang bagi kesehatan mentalnya. Keadaan ini tentu akan sangat berbeda jika seseorang terpaksa memilih sebuah pekerjaan paruh waktu yang tidak disukai hanya karena tuntutan ekonomi atau hanya demi “status”.

Orang awam cenderung menganggap bahwa orang yang bekerja paruh waktu karena pekerjaan itu merupakan hobinya, mereka adalah orang-orang yang paling beruntung. Sayangnya, ada juga orang-orang yang bekerja hanya untuk menghabiskan waktu tanpa dorongan keinginan untuk mencapai cita-cita atau juga tekanan kebutuhan. Kelompok ini kadang menjadi kurang serius dalam bekerja.

Utamakan Kebahagiaan dalam Menjalani Hidup
Sebenarnya isu yang lebih penting dalam pemilihan jenis pekerjaan yang penuh waktu atau paruh waktu perlu pertimbangan dari tujuan utama hidup seseorang. Tentunya kelangsungan hidup secara fisik merupakan prioritas setiap manusia, namun kebahagiaan psikologis seseorang juga sangat penting bagi kesehatan mental jangka panjang seseorang.

Pekerjaan yang ideal adalah pekerjaan yang memungkinkan seseorang menjadi mandiri, mampu mengelola berbagai tuntutan hidupnya sehingga ia menemukan makna hidup karena ia merasa dapat berkembang dan didukung oleh lingkungan sosial yang positif.

Selain itu baik bekerja penuh waktu ataupun paruh waktu tidak harus selalu terkait dengan dapat atau tidak dapatnya seseorang berkarier. Seseorang yang bekerja paruh waktu tetap dapat berkarier seperti orang yang bekerja paruh waktu, walaupun tentu tantangan yang dihadapi lebih banyak.

Alternatif bekerja paruh waktu mungkin saja merupakan masa untuk meningkatkan berbagai keterampilan, yang pada saatnya nanti merupakan modal untuk mencapai cita-cita.

Misalnya saja, ibu rumah tangga yang bekerja paruh waktu di sebuah perusahaan, suatu saat nanti bisa saja menjadi seorang profesional dan mencapai karier yang dicita-citakannya. Setelah anak-anaknya cukup besar dan bisa ditinggal bekerja, ia dapat melamar sebagai pekerja penuh waktu di perusahaan tertentu. Atau ia membuka perusahaan sendiri.

Jadi, pertimbangan memilih bekerja penuh atau paruh waktu sebaiknya bukan hanya karena pertimbangan kebutuhan finansial dan karier semata. Hal yang akan menjadi jauh lebih penting dalam jangka panjang adalah kebahagiaan psikologis seseorang dalam menjalani kehidupannya, termasuk keseimbangan antara kebahagiaan diri dan kebahagiaan lingkungan sosial yang terdekat.

Sama seperti para pekerja penuh waktu, pekerja paruh waktu juga perlu mempertimbangkan “jenis pekerjaan” yang sesuai dengan kemampuan, minat dan lingkungan sosial tempat ia bekerja.

Pada akhirnya, sebaiknya pemilihan bekerja penuh waktu atau paruh waktu merupakan hasil pertimbangan dari berbagai faktor yang lebih penting, lebih bermakna dalam hidup dibandingkan sekedar bekerja demi penghasilan.

Continue reading Ayo Lebih Asik Mana? Bekerja Penuh Waktu Atau Paruh Waktu
,

Lakukan Cara Sederhana Ini Membuat Pekerjaan Di Kantor Terasa Lebih Menyenangkan

 


Meniti karir menjadi seorang pekerja kantoran bisa menjadi profesi yang menjanjikan sekaligus menyenangkan. Gaji besar, promosi jenjang karir yang tentunya menjadi daya tarik bagi kalian semua. Sebagai seorang karyawan kantoran, tidak bisa kita sekehendak hati dalam menjalankan tugas dan kewajiban. Ada banyak aturan dan disipilin yang harus kita patuhi. Lingkungan kantor yang monoton kadang bisa membuat kita juga menjadi mudah bosan dan tidak nyaman bekerja di kantor.

Padahal kenyamanan dalam bekerja adalah sesuatu yang sangat dibutuhkan agar bisa menyelesaikan tugas dan pekerjaan semaksimal mungkin. Ketika kalian merasa nyaman di di lingkungan kantor, maka dengan sendirinya akan meningkatkan potensi dalam bekerja menjadi lebih maksimal. Ada beberapa cara yang bisa kalian lakukan untuk mendapatkan kenyamanan bekerja di kantor, di antaranya seperti di bawah ini.

1. Biasakan Istirahat Sejenak
Istirahat sangat penting ketika kalian menjalani rutinitas pekerjaan kantor yang sangat ketat. Selain istirahat sesuai dengan jam istirahat, kalian bisa melakukan istirahat dengan tanpa meninggalkan kursi tempat kerja kalian.

Jika kalian bekerja  menghadap laptop, #komputer atau duduk, maka istirahat dengan berdiri sejenak barang lima menit akan sangat membantu meringankan beban pada tubuh. Selain bisa untuk menyegarkan tubuh, ini juga sangat bermanfaat untuk mengistirahatkan mata kalian dari layar monitor.

2. Nikmati Pekerjaan Kalian
Usahakan sebisa mungkin untuk menikmati pekerjaan yang sedang kalian tekuni. Ada banyak cara yang bisa mendukung kalian dalam menikmati sebuah pekerjaan di kantor. Jangan terlalu tegang, santai saja namun selalu jaga fokus dan konsentrasi kalian.

Cara duduk yang santai juga bisa sedikit meringankan beban pekerjaan yang bisa menunjang kalian untuk menikmati pekerjaan. Tuntutan pekerjaan memang sering membuat kita tertekan, anggaplah semua itu sebagai tantangan layaknya kalian bermain sebuah #game untuk sedikit meringankannya.

3. Tak Usah Terlibat Intrik Di Kantor
Di lingkungan kantor, sudah umum rasanya terdapat intrik-intrik tidak terpuji untuk saling manjatuhkan satu dengan yang lain. Hal ini memungkinkan terjadinya saling menjatuhkan dan memunculkan berbagai blok yang sependapat dan yang berlawanan.

Saya sarankan, kalian tidak usah ikut-ikutan, ini sangat buruk dan akan menguras energi kalian terhadap hal-hal yang sama sekali tidak penting. Fokus saja pada pekerjaan dan tugas kalian, dengan ikut blok yang bermusuhan, itu akan membuat kehidupan di kantor tidak sehat dan akan menimbulkan permusuhan yang ujung-ujungnya membuat tidak betah bekerja di kantor.

4. Aktif Bicara Dengan Teman Sekantor
Berbicara atau berkomunikasi dengan teman lain di kantor sangat baik untuk menjaga silaturahmi. Jangan menjadi orang yang pelit bicara, namun juga jangan terus-terusan berbicara sesuatu yang mengganggu pekerjaan kalian.

Bicara secukupnya saja, seperti sekedar menyapa dan menanyakan kabar, itu sudah sangat bagus. Dengan catatan kalian berbicara dengan tulus tanpa ada niatan yang negatif. Dengan menyapa, bisa meningkatkan bonding dengan karyawan lain, sehingga akan membuat di kantor serasa di rumah.

5. Jadilah Pribadi Yang Menyenangkan
Menjadi seorang yang menyenangkan di manapun berada tidak akan ada ruginya. Apalagi di lingkungan kerja, pribadi menyenangkan akan sangat bermanfaat dalam karir kalian. Untuk menjadi pribadi yang menyenangkan, ada beberapa cara yang bisa kalian lakukan.

Tersenyum dengan orang lain, bisa menjadi pendengar yang baik untuk teman kantor, atau juga selalu menghormati karyawan lain apapun status mereka, bisa menjadikan kalian sebagai pribadi yang menyenangkan dan menarik.

6. Jangan Budayakan Hal Negatif
Kadang dalam suatu kantor, ada aturan tidak tertulis yang harus dipatuhi oleh karyawan dan biasanya itu adalah budaya negatif. Hal ini banyak terjadi, peraturan seperti harus membatasi pergaulan dengan karyawan rendahan. Sebagai contoh, dilarang bicara dengan karyawan rendahan, dan itu sering terjadi dalam sebuah perusahaan.

Nah, jika kalian menjumpai peraturan seperti ini, maka tidak usah kalian mengikuti yang seperti ini. Hal-hal negatif seperti itu hanya akan membuat kalian tidak nyaman dalam bekerja di kantor. Itu karena pengkotak-kotakan strata yang sangat diskriminatif.

Continue reading Lakukan Cara Sederhana Ini Membuat Pekerjaan Di Kantor Terasa Lebih Menyenangkan